Debut Perdana, Band Lomba Sihir Rilis Lagu Hati dan Paru-paru

Band anyar Lomba Sihir resmi merilis single perdana mereka yang diberi judul Hati dan Paru-paru pada Jumat, 26 Februari 2021.
Personel band Lomba Sihir, Baskara Putra alias Hindia (vokal), Natasha Udu (vokal), Rayhan Noor (gitar, vokal), Wisnu Ikhsantama (bas, vokal), Tristan Juliano (kibor, vokal) dan Enrico Octaviano (drum). (Foto: Tagar/Creathink)

Jakarta - Band anyar Lomba Sihir resmi merilis single perdana mereka yang diberi judul Hati dan Paru-paru pada Jumat, 26 Februari 2021 lalu, sebagai perkenalan pertama mereka menuju album perdana yang akan dirilis dalam waktu dekat.

Band Lomba Sihir digawangi oleh sederet musisi yang namanya tengah melambung, yakni Baskara Putra alias Hindia (vokal), Natasha Udu (vokal), Rayhan Noor (gitar, vokal), Wisnu Ikhsantama (bas, vokal), Tristan Juliano (kibor, vokal) dan Enrico Octaviano (drum).

Sementara lagu Hati dan Paru-paru berisi pesan kepada pendatang baru di Jakarta yang terpana oleh kilaunya Ibu kota, disertai imbauan untuk menjaga diri agar tidak silau oleh segala kegemerlapan yang ada.

"(lagu) Hati dan Paru-Paru itu andaikan kita bisa omong ke teman yang baru pindah ke Jakarta dan enggak tahu menahu tentang kotanya. Akan kita bawa ke mana dan bilang apa?" tutur Baskara Putra yang juga menulis lirik tersebut, dalam keterangan resmi yang diterima Tagar, Senin, 1 Maret 2021.

Lomba SihirPersonel band Lomba Sihir, Baskara Putra alias Hindia (vokal), Natasha Udu (vokal), Rayhan Noor (gitar, vokal), Wisnu Ikhsantama (bas, vokal), Tristan Juliano (kibor, vokal) dan Enrico Octaviano (drum). (Foto: Tagar/Creathink)

Sedangkan Tristan, sang pemain kibor yang juga merupakan separuh dari duo Mantra Vutura, menekankan adanya permainan kata di lirik tersebut.

"(lagu) Hati dan Paru-paru secara langsung dan tidak langsung seperti menasehati jaga diri dari alkohol dan rokok, atau bisa juga hati sebagai makna emosional," ujar dia.

Tembang Hati dan Paru-paru dirilis oleh Lomba Sihir melalui gerai musik digital dan sudah dapat dinikmati para penikmat musik di Indonesia mulai Jumat, 26 februari 2021 lalu.

Sementara video klip yang disutradarai sekaligus dibintangi oleh penyiar radio dan pemandu siniar ternama, Iyas Lawrence juga sudah dapat disaksikan di saluran YouTube resmi milik Lomba Sihir. []

Berita terkait
Fajar Merah Bawakan Musikalisasi Puisi Karya Wiji Thukul
Solois folks Fajar Merah siap merilis tembang musikalisasi puisi karya ayahnya, Wiji Thukul, yang bertajuk Puisi Untuk Adik.
Sambut Valentine's Day, Mikha Angelo Rilis Dua Lagu Baru
Solois Mikha Angelo kembali merilis karya terbarunya demi menyambut Hari Kasih Sayang alias Valentines Day.
Feel Koplo Rilis Lagu Gurita Kota Versi Remix
Duo elektronik asal Bandung, Feel Koplo, merilis versi remix dari lagu Gurita Kota milik salah satu grup musik independen ternama, The Panturas.
0
Sejarah Ulang Tahun Jakarta yang Diperingati Setiap 22 Juni
Dalam sejarah Hari Ulang Tahun Jakarta 2022 jatuh pada Rabu, 22 Juni 2022. Tahun ini, Jakarta berusia 495 tahun. Simak sejarah singkatnya.