TAGAR.id – Sebagai kapten tim Al Nassr Cristiano Ronaldo akan jadi tuan rumah lanjutan Liga Pro Saudi menjamu Al Shabab di King Saud University Stadium, Riyadh, Arab Saudi, pada Selasa, 29 Agustus 2023, pukul 21.00 waktu setempat atau Rabu, 30 Agustus 2023, pukul 01.00 lewat tengah malam WIB.
Saat ini, Al Nassr di peringkat ke-10 dengan 3 poin hasil dari dua kali kalah dan satu kali menang, sementara Al Shabab tertahan di peringkat ke-14 dengan 2 poin hasil dari sekali kalah dan dua kali imbang.
Al Shabab sendiri berusaha memenangkan laga tandang ini untuk kemenangan pertama di liga, sementara Al Nassr juga ingin menang untuk menaikkan peringkat di klasemen.
Di musim 2023/2024 Liga Pro Saudi untuk Al Nassr dan Al Shabab tidak mulai dengan hasil yang baik karena keduanya mereka mengalami dua kali kekalahan.
Namun, Al-Nassr jadi tim yang berbeda setelah beberapa pemain bintang Eropa masuk skuad, seperti Ronaldo, Otávio, Aymeric Laporte dan terakhir Sadio Mane, mantan pemain Liverpool yang hengkang ke Bayern Munich.
Dengan skuad itu Al Nassr petik kemenangan 5-0 atas Al Fateh di pekan ketiga liga.
Prediksi susunan pemain:
Al-Nassr (4-2-3-1): Alaqidi (GK); Al Ghannam, Al Fatil, Laporte, Konan; Al Khaibari, Brozovic; Mane, Otavio, Ghareeb; Ronaldo (C)
Al-Shabab (4-5-1): Kim (GK); Al Saqour, Iago Santos, Al Sharari, Al Sibyani; Al Ammar, Al Qahtani, Cuellar, Banega (C), Bahbri; Diallo
Riwayat head to head (h2h) antara Al Nassr dan Al Shabab dalam 43 pertemuan, yaitu:
Al Nassr menang: 15
Imbang: 13
Al Shabab menang: 16
Laga antara Al Nassr dan Al Shabab bisa ditonton di layar TV:
India – Sony Sports Network
UK – DAZN, Sky Sports
US – ESPN
Nigeria – Sporty TV
Prediksi skor akhir: Al Nassr 3 – 2 Al Shabab (khelnow.com, sportsmole.co.uk, sportskeeda.com, sportingnews.com dan sumber lain). []