Catherine Wilson Pakai Sabu, Kenali Dampak Buruknya

Artis Catherine Wilson menyalagunakan narkoba jenis sabu. Nyatanya sabu dilarang dikonsumsi lantaran memiliki dampak buruk
Catherine Wilson alias Keket dikenal publik sebagai model senior yang juga melebarkan sayap ke kancah seni peran sebagai aktris film. Ia ditangkap polisi atas dugaan kasus narkoba pada Jumat, 17 Juli 2020.(Foto: Instagram/cathrinewilson)

Jakarta - Artis Catherine Wilson diamankan kepolisian karena dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Nyatanya, sabu dilarang dikonsumsi lantaran memiliki dampak buruk bagi kesehatan.

Sabu berperan sebagai stimulan sehingga pemakainya mendapatkan sensasi menyenangkan. Mereka yang mengonsumsi sabu akan menjadi lebih aktif --bekerja atau berbicara--, rasa percaya diri menjadi kuat, sementara nafsu makan menjadi menurun.  

Sebab, sabu mendorong produksi hormon dopamin yakni senyawa kimia tubuh yang berkaitan dengan motivasi, kesenangan, serta fungsi motorik tubuh manusia. Efek berbahaya bagi penyalahgunaan sabu akan menimbulkan ketergantungan.

Dilansir dari Sehatq, berikut dampak penggunaan sabu untuk kesehatan tubuh:

1. Kerusakan Otak

Penggunaan sabu dalam jangka panjang bisa mengubah struktur otak yang menjadi pemicu munculnya gangguan koordinasi, kesulitan memahami sesuatu, dan masalah berbicara. Sebab, sistem pertahanan dalam otak pengguna sabu juga akan menyerang sel-sel sehat di organ tersebut. Bahkan, jenis narkoba satu ini bisa menyebabkan penyakit parkinson dan stroke lantaran pembuluh darahnya mengeras jika digunakan secara berlebihan.

2. Jantung

Penggunaan sabu bisa menyebabkan kejang pada pembuluh darah, detak kantung yang menjadi cepat, matinya jaringan otot, serta terbentuknya jaringan parut pada organ jantung. Selain itu, pengguna sabu berisiko terkena hipertensi, kesulitan bernapas, hingga serangan jantung.

3. Masalah Mulut dan Gigi 

Sabu menjadi salah satu pemicu gigi berluang, gigi copot, penyakit gusi, serta mulut kering. Ini dikarenkan jenis narkoba satu ini mengurangi jumlah air liur, bahkan pada beberapa kasus, sabu bisa meningkatkan risiko kanker mulut.

Selain itu, sabu memiliki efek, seperti muntah dan mual, pupil mata melebar, otot berkedut, dan tremor. Narkoba satu ini juga meningkatkan risiko infeksi hepatitis dan HIV/AIDS lantaran pecandu sabu lebih mungkin melakukan praktik seks berisiko.

4. Depresi

Dari segi kesehatan mental, sabu bisa menyebabkan penggunanya linglung dan kebingungan, paranoid, berhalusinasi, gangguan kecemasan, hingga depresi. Bahkan, bahayanya lagi, ketika overdosis sabu bisa berujung pada kematian.

Nah, itulah beberapa dampak buruk penggunaan sabu untuk kesehatan tubuh. Sehingga, alangkah baiknya menghindari memakai sabu agar kesehatan tubuh bisa tetap terjaga dan terhindar dari berbagai penyakit.

Baca Juga:

Berita terkait
Catherine Wilson Suka Banget Traveling ke Pantai
Artis cantik Catherine Wilson kerap traveling ke suatu tempat, salah satu tujuan favoritnya adalah pantai.
Catherine Wilson Digeledah Pakai Daster Tampak Pucat
Saat rumahnya digeledah, artis Catherine Wilson itu tampak lemas sedangkan mukanya terlihat pucat.
Polisi Bidik Lokasi Syuting Titik Transaksi Ridho Illahi
Polisi akan bergerak memeriksa lokasi syuting tempat pemain sinetron Ridho Illahi melakukan transaksi narkoba jenis sabu.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.