Cara Membuat Kolak Biji Salak untuk Menu Buka Puasa

Umat Muslim sudah mulai mempersiapkan diri untuk melaksanakan ibadah puasa. Termasuk menyiapkan ide menu buka puasa takjil yang manis.
Cara Membuat Kolak Biji Salak untuk Menu Buka Puasa. (Foto: Tagar/Pixabay)

TAGAR.id, Jakarta - Umat Muslim sudah mulai mempersiapkan diri untuk melaksanakan ibadah puasa. Termasuk menyiapkan ide menu buka puasa takjil yang manis dan menyegarkan. 

Mengutip buku Ide Masak Edisi Ekonomis yang diterbitkan oleh Gramedia, berikut ide menu buka puasa takjil yang manis dan menyegarkan beserta cara membuatnya.

Cara Membuat Kolak Biji Salak

Bahan biji salak:

  • 250 gram ubi kuning
  • 50 gram tepung sagu
  • 100 gram gula merah
  • 10 gram gula halus
  • 2 gram garam
  • 1 liter air
  • 2 lembar daun pandan

Bahan kuah:

  • 200 ml santan kental
  • 2 lembar daun pandan
  • 2 gram garam

Cara membuat:

  1. Kupas ubi kuning kemudian rebus sampai matang
  2. Haluskan ubi kuning dengan menggunakan sendok
  3. Tambahkan tepung sagu, gula halus, dan garam. Uleni adonan hingga kalis
  4. Masukan ubi ke dalam adonan, aduk-aduk hingga semua bahan tercampur secara merata
  5. Bentuk adonan menjadi bulatan sebesar biji salak, sisihkan
  6. Siapkan panci, rebus air, gula merah, dan daun pandan sampai mendidih
  7. Masukan biji salak ke dalam rebusan air. Masak hingga biji salak mengapung
  8. Memasak kuah: rebus santan kental, garam, dan daun pandan, aduk terus sampai mendidih
  9. Masukkan biji salak ke dalam mangkuk saji
  10. Siram dengan kuah santan, sajikan kolak biji salak selagi hangat. []
Berita terkait
5 Rekomendasi Makanan di Scientia Square Park, Cocok untuk Bukber
Scientia Square Park dilengkapi dengan beragam tempat makan yang dapat kamu pilih. Lalu, apa saja rekomendasi makanan di sana. Ini ulasannya.
Selain Bikin Lidah Melepuh, Inilah 5 Bahaya Lain Mengonsumsi Makanan Panas
Supaya lebih waspada dan hati-hati, kenali lima efek buruk dari mengonsumsi makanan dan minuman panas.
Mau Cari Makanan Enak Saat Traveling? Simak Tips Ini
Makanan enak bisa ditemukan hampir dimana saja. Tanpa menggunakan ulasan online, berikut tips untuk mengetahui makanan yang lezat saat traveling.