Cabang Panahan Sumbang Emas Pertama Untuk Indonesia

Cabang olahraga (Cabor) Panahan menjadi penyumbang pertama medali emas untuk Indonesia di ajang SEA Games 2017, Kuala Lumpur, Malaysia. Pemanah putri, Sri Rianti, berhasil merebut medali emas untuk kontingen Indonesia dalam nomor compound individu putri.
Pemanah putri, Sri Rianti (tengah) sumbang medali emas pertama untuk Indonesia di SEA Games 2017. (Foto: KrisnaBayu)

Kuala Lumpur, (Tagar, 16/8/2017) - Cabang olahraga (Cabor) Panahan menjadi penyumbang pertama medali emas untuk Indonesia di ajang SEA Games 2017, Kuala Lumpur, Malaysia. Pemanah putri, Sri Rianti, berhasil merebut medali emas untuk kontingen Indonesia dalam nomor compound individu putri.

Pemanah berhijab tersebut berhasil menyingkirkan wakil Vietnam, Chau Kieu Oanh di babak final. Meski demikian, hal itu tidak mudah untuk Sri, pasalnya dia harus berusaha saling mengejar angka hingga akhirnya Sri menang tipis 144-143.

Raihan emas ini juga diposting oleh Ketua Komisi Atlet Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Krisna Bayu melalui akun Facebook pribadi miliknya. Selain mengupload foto Sri, mantan pejudo nasional ini juga memberikan sedikit kicauan di foto tersebut. "Emas Pertama Indonesia di Sea Games, Kuala Lumpur Malaysia... Berkibarlah Selalu Merah Putihku...," ujar Krisna Bayu beberapa menit lalu, Rabu (16/8).

Indonesia sebenarnya berpeluang membawa dua medali dari nomor ini. Peluang itu muncul saat Dellie Threesyadinda tampil di laga perebutan tempat ketiga. Namun sayang, Delie harus dikalahkan oleh wakil tuan rumah, Fatin Nurfatehah dengan skor 141-143.

Sementara itu, tuan rumah Malaysia baru bisa merebut medali emas lewat cabor sepak takraw. Malaysia berhasil membungkam Filipina di babak final, Rabu (16/8). (Agi/wwn)

Berita terkait
0
Emma Raducanu dan Andy Murray Optimistis Bertanding di Wimbledon
Raducanu, 19 tahun, akan melakukan debutnya di Centre Court ketika dia bermain melawan petenis Belgia, Alison van Uytvanck