Brasil Lolos ke Babak Perempat Final Piala Dunia FIFA Qatar 2022

Brasil melangkah ke babak perempat final Piala Dunia Qatar 2022 setelah mengalahkan Korea Selatan dengan skor akhir 4-1
Pemain Brasil rayakan kemenangan 4-1 atas Korea Selatan di babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 pada 5 Desember 2022 yang membawa Brasil ke babak perempat final (Foto: bbc.com/Getty Images)

TAGAR.id, Jakarta – Calon juara favorit, Brasil, melangkah ke babak perempat final Piala Dunia Qatar 2022 setelah mengalahkan Korea Selatan dengan skor akhir 4-1 pada 5 Desember 2022 malam atau 6 Desember 2022 dini hari WIB di Stadium 974 di Doha, Qatar.

Itu artinya tidak ada wakil Asia di Piala Dunia Qatar 2022 setelah sebelumnya Jepang juga kandas di babak 16 besar di tangan finalis Piala Dunia 2018, Kroasia, melalui penalti 3-1.

Empat gol Brasil dicetak oleh Vinícius Júnior (menit 7), Neymar (menit 13 penalti), Richarlison (menit 29), dan Lucas Paquetá (menit 36). Sedangkan gol balasan Korea Selatan dicetak oleh Park Seung-ho (menit 76).

Babak pertama berakhir dengan skor 4-0 untuk Brasil. Ini menunjukkan keperkasaan Tim Samba sebagai lima kali juara Piala Dunia.

Kehadiran Neymar Jr di barisan penyerang Brasil juga jadi salah satu kunci kemenangan Brasil.

Dalam laga penguasaan bola tidak berbeda jauh. Brasil menguasai 54% sedangkan Korea Selatan 46%.

Tembakan ke gawang dilesatkan Brasil sebanyak sembilan, sementara Jepang enam. Tendangan sudut dilesatkan Brasil sebanyak lima dan Jepang empat.

Jepang kena satu kartu kuning dan tidak ada pemain Brasil yang dapat kartu kuning (dari berbagai sumber). []

Berita terkait
Brasil Lolos ke Babak 16 Besar di Piala Dunia FIFA Qatar 2022
Brasil lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 dengan kemenangan 1-0 atas Swiss dalam pertandingan Grup G