Bimbim Slank Ingin Bikin Konser di Valentine Day

Penabuh dram kelompok musik rock Slank, Bimbim, mengungkapkan keinginannya untuk menggelar konser bersama bandnya pada perayaan Valentine Day.
Konser 35 Tahun Slank di Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu (23/12/2018). (Foto: Tagar/Gemilang Isromi Nuari)

Jakarta - Penabuh dram kelompok musik rock Slank, Bimbim, mengungkapkan keinginan untuk menggelar konser bersama bandnya pada perayaan Valentine Day yang jatuh setiap tanggal 14 Februari.

Menurutnya, hal itu menjadi salah satu target atau capaian yang ingin diraihnya bersama Slank yang baru saja menginjak usia ke-36 tahun pada Kamis, 26 Desember 2019 kemarin.

"Kalau ditanya puas, sebagai manusia ya belum tahu puasnya kapan. Tapi mimpi-mimpi kita ada pandora box-nya, kita lihat lagi apa yang belum (tercapai)," kata Bimbim kepada wartawan saat ditemui di Gelora Bung Karno, Kamis, 26 Desember 2019, diberitakan Antara.

"So far kita kejar dan yang keluar sih kita ingin bikin acara di Valentine Day. Kita ingin pakai baju pink," kata dia seraya berseloroh.

Menanggapi hal itu, personel Slank yang lain, Kaka, menimpali bahwa sejatinya mereka memang belum pernah menggelar pertunjukan musik spesial pada hari kasih sayang.

Ia mengatakan pentas Valentine Day yang diidamkannya bakal diisi dengan tembang-tembang cinta yang pernah dipopulerkan band asuhan Bunda Iffet Sidharta itu.

"Slank belum pernah bikin acara sendiri di acara Valentine Day, pakai love song-nya Slank, itu yang pengin kita lakuin." kata Kaka.

Selain Slank yang berulang tahun, pada hari sebelumnya Bimbim juga baru saja menginjak usia ke-53 tahun. Pemilik nama lengkap Bimo Setiawan Almachzumi itu bahkan sempat menghelat acara sederhana di gang Potlot, Jakarta Selatan untuk memperingati hari lahirnya.

Baca juga: Alasan Konser HUT ke-36 Slank Dibatalkan

Memiliki usia setengah abad lebih, Bimbim mengaku selalu merasa seperti anak dengan umur 17 tahun. Pasalnya, lingkungan tempat berkumpul bersama band Slank di gang Potlot memang membuat waktu seolah berhenti.

"Masih berasa seperti 36 tahun yang lalu, kalau di Potlot, kan, umur berhenti. I feel like 17 terus," kata dia. []

Berita terkait
Cara Refund Tiket Konser HUT ke-36 Slank yang Batal
Berikut Tagar rangkumkan skema dan tata cara pengembalian uang tiket (refund) konser HUT ke-36 Slank yang batal.
Tiga Konser Musik di Malam Tahun Baru 2020
Berikut Tagar rangkumkan tiga konser musik yang bakal digelar tepat pada malam tahun baru 2020:
Hindari Tekor, Hammersonic Butuh Jual 50 Ribu Tiket
Ravel Junardy, mengaku butuh 50 ribu orang penonton agar gelaran Hammersonic 2020 mampu tutup biaya produksi dan terhindar dari kerugian.
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.