Barcelona Jamu Osasuna di Matchday 33 La Liga Spanyol pada 2 Mei 2023 Ini Prediksinya

Saat ini The Catalan berada di puncak klasemen La Liga dengan 79 poin, unggul 11 poin dari Real Madrid (68 poin) yang berada di posisi kedua
Ilustrasi – Barcelona vs Osasuna di La Liga Spanyol pada 2 Mei 2023 (Foto: laligaexpert.com)

TAGAR.id, Jakarta – Di penghujung laga kompetisi domestik La Liga Spanyol Barcelona mengambil langkah besar menuju kemenangan gelar La Liga ketika mereka menjamu finalis Copa del Rey, Osasuna, ke Camp Nou pada Selasa, 2 Mei 2023, malam waktu setempat bersamaan dengan pukul 01.30 tengah malam WIB.

Saat ini The Catalan berada di puncak klasemen La Liga dengan 79 poin, unggul 11 poin dari Real Madrid (68 poin) yang berada di posisi kedua. Sementara Osasuna menempati posisi kedelapan, lima poin di belakang Real Betis yang berada di urutan keenam.

Barcelona baru saja mengalahkan Real Betis 4-0 dan akan mencari kemenangan besar lainnya di penghujung laga La Liga, kali ini ketika melawan Osasuna.

Pelatih Barca, Xavi Hernandez, tahu persis timnya tidak boleh terpeleset mulai laga dengan Osasuna ini karena ada risiko terlempar dari harapan juara.

Barça tidak terkalahkan dalam sembilan pertandingan di semua kompetisi dan berada dalam kondisi bagus di liga. Xavi menerapkan gayanya dalam cara timnya bermain dan para penggemar sekali lagi menikmatinya.

Xavi akan memulai laga dengan cepat dan memenangkan pertandingan sebelum turun minum sehingga dia dapat beristirahat dan merotasi pemain tertentu untuk kunjungan ke Turki minggu depan.

Osasuna tentu mampu membuat laga ini menjadi pertandingan yang tidak nyaman bagi Barcelona, tetapi diperkirakan sulit bagi Osasuna menghadang laju Blaugrana.

Bagi Barcelona kemenangan mala mini mewujudkan harapan mereka yang semakin dekat untuk dipastikan sebagai juara La Liga musim 2022-23.

Prediksi susunan pemain:

Barcelona: Ter Stegen; Kounde, Araujo, Christensen, Balde; Pedri, Busquets, F de Jong; Raphinha, Lewandowski, Gavi

Osasuna: Herrera; Vidal, Aridane, Cruz, M Sanchez; Moncayola, Munoz; Barja, Oroz, M Gomez; Kike

Riwayat head to head (h2h) antara Barcelona dan Osasuna:

Barcelona menang: 21

Imbang: 6

Osasuna menang: 4

Prediksi skor akhir: Barcelona 3 – 0 Osasuna (marca.com, sportsmole.co.uk, aiscore.com, laligaexpert.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Barcelona Kembali Jauhkan Jarak dengan Real Madrid di La Liga Spanyol
Dengan kemenangan ini Blaugrana kokoh di puncak klasemen dengan 79 poin, sedangkan Madrid di posisi kedua dengan 68 poin
0
Barcelona Jamu Osasuna di Matchday 33 La Liga Spanyol pada 2 Mei 2023 Ini Prediksinya
Saat ini The Catalan berada di puncak klasemen La Liga dengan 79 poin, unggul 11 poin dari Real Madrid (68 poin) yang berada di posisi kedua