Ada Rakitic, De Jong Bakal Kesulitan di Barcelona

Mantan pelatih Barcelona dan Ajax Louis van Gaal menilai Frenkie de Jong harus bekerja keras untuk mendapatkan tempat di Barca.
Gelandang Frenkie de Jong yang direkrut dari Ajax harus bekerja keras untuk mendapatkan tempat di Barcelona. (Foto: dailymail.co.uk)

Jakarta - Gelandang anyar Barcelona Frenkie de Jong harus bekerja keras untuk mendapatkan tempat di tim utama. Mantan pelatih Barca Louis van Gaal menyebutkan De Jong harus bersaing dengan dua pemain senior, Ivan Rakitic dan Arturo Vidal. 

De Jong merupakan salah satu bintang muda Belanda yang kian melejit. Pemain tengah berusia 22 ini turut mengantarkan Ajax Amsterdam meraih gelar ganda, juara Eredivisie Belanda dan Piala KNVB atau Piala Belanda. Ajax juga melaju ke semifinal Liga Champions sebelum disingkirkan Tottenham Hotspur. 

Performa gemilang De Jong sesungguhnya sudah menarik minat klub-klub besar Eropa. Namun Barca yang sukses memboyongnya. Raksasa La Liga Spanyol ini sudah mengikat kontrak De Jong pada Januari tahun ini. Namun dia masih tetap memperkuat Ajax sampai akhir musim. 

Saya berharap dia bisa membuat keputusan yang lebih baik karena seluruh dunia kini menanti De Jong. Saya positif saja tentang dia

Meski disebut sebagai gelandang masa depan, namun De Jong tetap harus bekerja keras untuk mendapatkan tempat di tim utama Barca. Menurut Van Gaal, seperti dilansir Football Oranje, De Jong harus bersaing dengan Rakitic yang memiliki peran penting di tim. Hanya, usia Rakitic yang sudah 31 memang bisa menurunkan performa dia di musim depan. 

"Menurut saya dia (De Jong) bakal mengalami kesulitan. Bukan karena mendapatkan posisi yang berbeda, tetapi dia juga harus menyingkirkan pemain lain dari starting line up. Dia beruntung karena Barca tersingkir di semifinal Liga Champions. Jadi, status mereka memang berbeda," kata Van Gaal. 

"Dia memang pemain besar. Tetapi Rakitic juga pemain terbaik. Vidal? Saya pernah ingin mendatangkannya saat masih menangani Manchester United," ujarnya. 

Mantan pelatih tim nasional Belanda ini mengungkapkan De Jong seharusnya bergabung dengan klub yang memberi kesempatan bermain lebih banyak. Meski demikian, Van Gaal tetap berharap bisa bersaing di Barca. 

"Sebagai pemain sebaiknya bisa juga memilih klub yang memungkinkan Anda lebih sering dimainkan. Persoalannya, apakah ini berlaku di Barcelona? Saya hanya berharap seperti itu. Dengan usia seperti sekarang ini, saya berharap dia bisa bermain di setiap pertandingan," kata pelatih yang membawa Ajax menjadi juara Liga Champions 1995 ini. 

"Saya berharap dia bisa membuat keputusan yang lebih baik karena seluruh dunia kini menanti De Jong. Saya positif saja tentang dia," jawabnya. 

Van Gaal tetap yakin De Jong bisa mengangkat Barca yang gagal mencapai ekspetasi musim ini karena hanya memenangi La Liga. Selain itu, dia menjadi bagian dari regenerasi yang dilakukan Barca. []

Baca juga: 

Berita terkait
0
Serangan ke Suharso Monoarfa Upaya Politik Lemahkan PPP
Ahmad Rijal Ilyas menyebut munculnya serangan yang ditujukan kepada Suharso Manoarfa merupakan upaya politik untuk melemahkan PPP.