Yamaha EC-05, Tunggangan Skuter Listrik Canggih

Yamaha Taiwan mengumumkan akan merilis skutik baru bernama Yamaha EC-05, hasil kolaborasi dengan perusahaan lokal Taiwan, Gogoro.
Yamaha Taiwan mengumumkan akan merilis skutik baru bernama Yamaha EC-05. (Foto: Yamaha-motor)

Jakarta - Yamaha Taiwan mengumumkan akan merilis skutik baru bernama Yamaha EC-05. Pembangunannya merupakan hasil kolaborasi dengan perusahaan lokal Taiwan, Gogoro. 

Yamaha EC-05 menggunakan Gogoro S2 sebagai basisnya, mulai baterai, sasis, hingga teknologi. Rancangan desain skutik ini terlihat futuristik dan elegan.

Segala keperluan pemasaran Yamaha EC-05 juga telah tersedia, seperti layanan after-sales, servis, dan tempat penggantian baterai. Gogoro telah memperkuat posisinya di pasar otomotif Taiwan sejak beberapa tahun lalu.

Yamaha EC-05 memiliki berbagai fitur canggih, seperti full-LED lighting, riding-mode, bagasi luas, velg palang (cast-wheel) dan instrumen panel full-digital yang dapat terhubung ke smartphone.

Di sektor kaki-kaki terpasang suspensi depan teleskopik dan ban 100/80-14. Sedangkan bagian belakang dibekali dual-suspension dan ban 110/70-13. Kedua rodanya telah dikawal rem cakram.

Tenaga motor listrik Yamaha EC-05 setara dengan motor konvensional 125 cc, mencapai 10 hp. Hanya saja, torsi yang dihasilkan lebih besar dari motor 2-silinder 250 cc, tembus 26 Nm.

Yamaha EC-05 mampu melaju dengan kecepatan maksimal 90 km/jam. Akselerasinya, 0-50 km/jam dalam 3,9 detik. Jarak tempuh maksimal mencapai 100 km dalam kondisi baterai penuh.

Mengutip dari Technews, Yamaha EC-05 di Taiwan mencapai TWD99.800 atau setara Rp 45,4 jutaan (TWD1 = Rp 455). Tak jauh dari harga Honda PCX Hybrid di Indonesia yang dibanderol Rp 42,139 juta (OTR Jakarta). []

Berita terkait
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.