Viral Video Penampakan Pocong di Bandung

Video berdurasi 15 detik tersebut ia klaim berlokasi di Jalan Raya Cibiru - Cileunyi pada pukul 11 malam.
Penampakkan pocong di Bandung viral di sosial media Twitter. (Foto: Twitter/AzayAzay10)

Jakarta - Lini masa Twitter Indonesia kembali viral dengan penampakan pocong. Jika beberapa waktu lalu netizen geger dengan foto pocong di Google Maps, kali ini netizen dikejutkan dengan video yang menunjukkan penampakan pocong di atas sepeda motor.

Video tersebut diketahui pertama kali diunggah akun bernama @AzayAzay10 pada Kamis, 8 Agustus 2019. Video berdurasi 15 detik tersebut ia klaim berlokasi di Jalan Raya Cibiru - Cileunyi pada pukul 11 malam.

"-Kiriman dari temen- Sosok pocong tertangkap kamera. kejadiannya jam 11an dijalan raya cibiru-cileunyi. Ada pocong gaiss," tulisnya.

Dalam video tersebut, tampak sosok putih berdiri tegak di atas seorang pengendara motor.

Tidak lama kemudian ia kembali mengunggah video yang serupa dengan resolusi yang lebih jelas.

Dalam video tersebut, sosok putih sedang berdiri tegak di atas helm pengendara motor.

Video tersebut kemudian viral dan dikomentari netizen. Bukannya merasa ngeri, postingan tersebut kemudian menjadi goyonan di Twitter.

Baca juga: Viral Pria Makan Kucing Hidup-hidup di Kemayoran

Seperti yang diutarakan akun @diddechariezma yang menuliskan pendapatnya.

"Positif thingking aja. Mungkin itu jambul khatulistiwa kaya punya syahrini," tulisnya.

Begitu pula dengan akun @bigbabbs_ yang merespon postingan tersebut dengan nada candaan.

"Cuma di Indonesia, hantu ga punya harga diri wkwk," tulisnya.

Postingan ini mendapat lebih dari 10 ribu retweet dan 12 ribu lebih likes.

Beberapa waktu lalu, sosial media Twitter juga sempat dihebohkan dengan kemunculan pocong dalam foto yang diunggah seseorang di Google Maps.

Foto dengan format 360 derajat tersebut diketahui berada di daerah Demak, Jawa Tengah.

Berita terkait
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Kamis 23 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Kamis, 23 Juni 2022, untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.028.000. Simak ulasannya berikut ini.