Usai Beli Twitter, Elon Musk Jual Saham Tesla Rp 63 Triliun

Salah satu orang terkaya di dunia, atau pendiri Tesla Elon Musk menjual 4,4 juta sahamnya senilai US$4 miliar atau setara Rp 63,36 triliun.
Elon Musk Jual Saham Tesla Rp 63 Triliun. (Foto: Tagar/Dok Elon)

TAGAR.id, Jakarta - Salah satu orang terkaya di dunia, atau pendiri Tesla Elon Musk menjual 4,4 juta sahamnya senilai US$4 miliar atau setara Rp 63,36 triliun, usai membeli akun Twitter.

Hal itu dilansir dari laporan pengajuan Securities and Exchange Commission. Mengutip CNBC, Jumat, 29 April 2022, penjualan saham Tesla dilakukan pada perdagangan Selasa dan Rabu. 

Penjualan tersebut dilakukan usai Musk mengumumkan bakal membeli Twitter senilai US$44 miliar pada Selasa lalu.


Dewan Twitter melakukan proses yang bijaksana dan komprehensif untuk menilai proposal Elon dengan fokus pada nilai, kepastian, dan pembiayaan.


Berdasarkan ketentuan kesepakatan, pemegang saham akan menerima $54,20 tunai untuk setiap saham Twitter yang mereka miliki, sesuai dengan penawaran asli Musk dan menandai 38 persen premium dari harga saham, sehari sebelum Musk mengungkapkan sahamnya di perusahaan.

"Dewan Twitter melakukan proses yang bijaksana dan komprehensif untuk menilai proposal Elon dengan fokus pada nilai, kepastian, dan pembiayaan," kata ketua dewan independen Twitter Bret Taylor dalam sebuah pernyataan dikutip Tagar, Jumat, 29 April 2022. 

Ia menyebut kesepakatan itu 'jalan terbaik ke depan bagi pemegang saham Twitter'.

Perjalanan panjang dilalui Musk untuk bisa membeli platform media sosial Twitter (TWTR). Mulai dari mengkritik, membeli saham sedikit, menolak masuk dewan direksi sampai akhirnya membeli perusahaan itu seharga $44 miliar. []

Berita terkait
Hakim Tolak Upaya Elon Musk Batalkan Kesepakatan Cuitan-cuitan Tahun 2018
Permintaan Elon Musk untuk membatalkan kesepakatan dengan regulator sekuritas terkait cuitan-cuitan pada tahun 2018 ditolak hakim
Dibeli Elon Musk, Twitter Akan Jadi Sarang Hoax?
Setelah ia akuisisi Twitter yang merupakan platform utama dalam komunikasi modern, hal ini akan mencuatkan masalah dan polarisasi
Bertemu Menko Luhut, Elon Musk Pakai Kaos Rp 377 Ribu
Elon Musk bertemu dengan rombongan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Anindya Bakrie.
0
Kapolri: Sinergitas TNI-Polri Harga Mati Wujudkan Indonesia Emas 2045
Kapolri menekankan penguatan sinergitas TNI-Polri menjadi salah satu kunci utama dalam menyukseskan dan mewujudkan visi Indonesia Emas.