Tanggapan Buya Syafi’i Terhadap Calon Tunggal Kapolri

Berikut komentar pengurus pusat Muhammadiyah Buya Ahmad Syafii Maarif terkait keputusan Jokowi menunjuk Jenderal Sigit sebagai Kapolri
Buya Syafi\\'i saat berbincang dengan wartawan. (Foto: Tagar/Evi Nur Afiah)

Galigo.id, Yogyakarta - Mantan Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah Buya Ahmad Syafii Maarif menghormati keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri tunggal yang diajukan ke DPR.

"Jenderal Listyo Sigit mempunyai hubungan yang baik dengan semua kalangan, tanpa harus membeda-bedakan," kata Pria yang akrab disapa Buya dalam ketarangan tertulisnya, Sabtu, 16 Januari 2021.

Buya juga mengucapkan selama kepada sang jenderal yang menjadi pilihan Presiden Jokowi.

"Selamat buat Jenderal Listyo Sigit  sebagai calon tungggal Kapolri," ucap Buya.

Jenderal Listyo Sigit mempunyai hubungan yang baik dengan semua kalangan, tanpa harus membeda-bedakan.

Hal senada juga diutarakan oleh Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Sunanto. Pihaknya menyambut baik calon tunggal Kapolri Komjen Listyo Sigit Prabowo.

"Pilihan Presiden tentu berdasarkan pertimbangan matang, baik dari rekomendasi nama dari Wanjakti Polri dan juga Kompolnas," ujar Sunanto dalam keterangannya.

Selain itu, sebagai mantan ajudannya, presiden tentu mengenal sosok dan sepak terjang Komjen Sigit, sehingga kemudian dipercaya untuk memimpin Korps Bhayangkara.

Secara khusus, Pemuda Muhammadiyah berharap kepada Komjen Listyo Sigit segera bekerja keras menyiapkan berbagai program penegakan hukum, pengayoman masyarakat yang tanpa pandang bulu, mendekat pada keadilan sosial dan perlindungan total pada masyarakat.

"Harapan masyarakat kepada institusi Polri agar semakin terpercaya, modern dan profesional benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat," ungkap dia.

Komjen Sigit harus mampu menjawab berbagai tantangan dan tren kejahatan yang saat ini bermetarfosa dalam berbagai bentuk. Baik cara, teknologi dan pola kejahatan yang mengalami perubahan cepat. []

Berita terkait
Posisinya Akan Digantikan Komjen Listyo, Ini Instruksi Kapolri
Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memilih calon tunggal Kapolri, Komjen Listyo Sigit Prabowo untuk menggantikan Jenderal Idham Aziz
Pepatah Menohok Idham Azis Jelang Pensiun sebagai Kapolri
Kapolri Jenderal Idham Azis menginstruksikan jajarannya untuk ikut mendukung Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri periode selanjutnya.
TJI Apresiasi Listyo Sigit Sebagai Calon Kapolri Tunggal
Direktur Eksekutif The Jakarta Institute (TJI) Reza Fahlevi mengapresiasi penunjukan Listyo Sigit sebagai Calon Kapolri tunggal oleh Presiden.
0
Dalam Dua Hari, Vaksinasi PMK Tembus 58 Ribu Dosis
Pemerintah terus melakukan percepatan vaksinasi terhadap hewan ternak untuk mencegah peningkatan jumlah hewan sakit PMK.