Sinopsis Drakor Sweet Home, Dunia Unik Pria Introvert

Drama Sweet Home mengangkat kisah tentang misteri dunia unik dari seorang pria introvert.
Drakor Sweet Home. (Foto: Instagram/songkangfanbase)

Jakarta - Para penggemar drama Korea alias drakor bakal kembali dimanjakan kehadiran judul-judul baru serial pada bulan Desember 2020. Salah satunya berjudul Sweet Home yang membawa kisah misteri mengenai dunia unik seorang pria introvert. Lantas, bagaimana kisah lengkapnya?

Tayangan yang diadaptasi dari serial Webtoon berjudul sama ini bakal hadir dengan 10 episode yang dipenuhi efek visual dan suara mencekam.

Drama Sweet Home bakal menyajikan unsur mistis menegangkan. Tayangan yang diadaptasi dari komik karya Kim Kan Bi dan Young Chan Hwang ini akan memanjakan para penggemar genre horor-thriller melalui penampilan sederet aktor ternama seperti Song Kang dan Lee Do Hyun.

Cerita Sweet Home ini sendiri diawali dengan kisah pemuda introvert bernama Cha Hyun Soo. Suatu hari, ia harus rela hidup seorang diri setelah kehilangan seluruh anggota keluarganya yang meninggal dalam sebuah kecelakaan.

Hyun Soo akhirnya pindah ke apartemen kecil yang disebut Green Home. Semenjak kepindahannya, ia kerap mengalami kejadian-kejadian aneh di mana satu per satu manusia berubah menjadi monster.

Drakor Sweet HomeDrakor Sweet Home. (Foto: Instagram/sweethomedrama_official)

Belakangan, fenomena menyeramkan ini mulai merebak hingga ke seluruh penjuru dunia. Bersama para penghuni lain di apartemennya, Hyun Soo berjuang melawan monster-monster menakutkan demi melindungi diri dan orang-orang di sekitarnya.

Apakah Hyun Soo bisa bertahan hidup? Dan apa yang menyebabkan semua manusia di muka bumi bisa berubah wujud menjadi monster?

Drama ini disutradarai oleh Lee Eung Bok yang juga menggarap beberapa drama populer seperti Descendants of the Sun, Dream High, dan Goblin (Guardian: The Lonely and Great God).

Untuk memantikkan jalan cerita, Lee Eung Bok mendapuk pemain yang sudah tak diragukan lagi bakat aktingnya yakni, Song Kang sebagai Cha Hyun Soo, Lee Jin Wook memerankan tokoh Pyeon Sang Wook.

Ada juga Lee Do Hyun (Lee Eun Hyuk), Kim Nam Hee (Jeong Jae Heon), Lee Si Young (Seo Yi Kyeong), Go Min Si (Lee Eun Yeo), Park Gyu Young (Yoo Ji Soo), Go Yoon Jung (Park Yoo Ri), dan Kim Kap Soo (Ahn Gil Seop).

Drama Korea Sweet Home dijadwalkan tayang pada 18 Desember 2020 mendatang. []

Berita terkait
Sinopsis Serial Catatan Harianku, Drama Baru di Tiap Episode
Serial drama Catatan Harianku tayang perdananya pada hari ini, Senin, 7 Desember 2020 pukul 15.00 WIB di stasiun televisi SCTV.
Rumor Daredevil Gabung MCU, Debut di Film Spider-Man 3
Karakter pahlawan super Daredevil alias Matt Murdock yang diperankan Charlie Cox dikabarkan gabung ke Marvel Cinematic Universe (MCU).
Jefri Nichol hingga Yuki Kato Tampil di Serial Catatan Harianku
Serial drama Catatan Harianku siap mengawali episode perdananya pada hari Senin, 7 Desember 2020 di SCTV.