Samsung Galaxy S21 Ultra Usung Sensor Sidik Jari Tercepat

Seri produk baru Samsung, Galaxy S21 Ultra, dikabarkan memiliki sensor sidik jari yang sangat cepat.
Samsung Galaxy S21 Ultra mengantongi sensor sidik jari kecepatan tinggi. (Foto: Samsung)

Jakarta - Seri produk baru Samsung, Galaxy S21 Ultra, dikabarkan memiliki sensor sidik jari yang sangat cepat. Hal ini terungkap dari sebuah video yang mendemonstrasikan proses membuka kunci ponsel.

Diketahui, sensor sidik jari yang dipasang pada Galaxy S21 Ultra ini menggunakan ultrasonic baru yang diproduksi oleh Qualcomm. Pemindai yang dipasang pun jauh lebih cepat dibanding semua ponsel pintar yang telah diluncurkan sebelumnya.

Laman Gizchina mengabarkan, kecepatan pemindai sidik jari ini dikatakan begitu cepat dengan mengalahkan solusi pengenalan sidik jari semua optik dan ini di luar dugaan.

Pemindai sidik jari yang digunakan dalam Galaxy S21 Ultra adalah Qualcomm 3D Sonic Sensor Gen 2 terbaru dengan ukuran 8x8 mm dibandingkan dengan model generasi pertamanya yang hanya 4x9 mm. ini berarti terdapat peningkatan 77 persen pada sensor sidik jari.

Sensor sidik jari ini dikatakan akurat dan tepat, menghindari sentuhan yang salah dan mengumpulkan lebih banyak data dengan setiap kali pemindaian. Perusahaan industri komunikasi, Qualcomm, memang menjanjikan pemindaian sidik jari untuk membuka kunci smartphone 50 persen lebih cepat.

Samsung Galaxy S21Samsung Galaxy S21 Tampak Belakang. (Foto:Tagar/twitter.com/Miss_Madness)

Samsung Galaxy S21 Ultra ini hadir dengan 5 warna, yakni Phantom Silver, Phantom Black, Phantom Titanium, Phantom Navy, dan Phantom Brown. Tersedia juga dalam beberapa versi RAM 12 GB, 128, 256, hingga 512 GB serta RAM 16 GB dan memori flash 512 GB.

Dilengkapi juga dengan S Pen, silicon case dengan S Pen, dan Smart Clear View Case dengan S Pen masing-masing ditetapkan harga. Baterai besar 5.000 mAh didukung pengisian daya cepat 25 W dan pengisian tanpa kabel Qi 15W.

Samsung Galaxy S21 Ultra juga dibanderol dengan harga mulai dari Rp 17 juta hingga Rp 20 juta, masing-masing tergantung kapasitas penyimpanan ponsel. []

(Christine Sheptiany)

Berita terkait
MediaTek Luncurkan Chipset Seri Dimensity 1200 dan 1100 5G
MediaTek meluncurkan produk baru untuk seri Dimensity, yakni Dimensity 1200 dan 1100 5G yang dilakukan secara online.
Fast Charging Ponsel iQOO 7, Baterai Penuh dalam 14 Menit
Smartphone iQOO 7 hadir dengan fitur fast charging yang dapat mengisi penuh baterai 4000 mAh hanya dalam waktu 14 menit.
Bocoran Spesifikasi Motorola Moto Edge S Muncul di Internet
Manajer umum divisi ponsel China Lenovo, Chen Jin, baru-baru ini mengonfirmasi bahwa flagship baru Motorola akan segera dirilis dalam waktu dekat.
0
Menkeu AS dan Deputi PM Kanada Bahas Inflasi dan Efek Perang di Ukraina
Yellen bertemu dengan Freeland dan janjikan kerja sama berbagai hal mulai dari sanksi terhadap Rusia hingga peningkatan produksi energi