Pria Bersepeda Meninggal Korban Tabrak Lari di Yogyakarta

Seorang kakek saat bersepeda diduga menjadi korban tabrak lari di Yogyakarta. Sempat dilarikan ke rumah sakit namun nyawanya tak tertolong.
Korban dugaan tabrak lari di Jalan RE Martadinata Kecamatan Wirobrajan, Yogyakarta. (Foto: Tangkap layar/Tagar/Evi Nur Afiah).

Yogyakarta - Malang nian nasib seorag pria bernama Sukarmin, 77 tahun, warga asal Kecamatan Ngampilan, Kota Yogyakarta. Kakek ini meninggal dunia setelah diduga menjadi korban tabrak lari oleh pelaku tidak dikenal. Sukarmin diduga ditabrak oleh pengendara motor.

Informasi yang dihimpun, kakek Sukarmin ditabrak pengendara motor saat sedang mengayuh sepeda ontel di Jalan RE Martadinata Kecamatan Wirobrajan. Kejadiannya pada Minggu, 27 September 2020 dini hari.

Baca Juga:

Kepala Satuan (Kasat) Lalu Lintas Polresta Yogyakarta Ajun Komisaris polisi (AKP) Imam Bukhori membenarnya adanya kecelakaaan yang merenggut nyawa seseorang tersebut. “Iya betul terjadi tabrak lari di Jalan RE Martadinata. Kejadiannya sekitar pukul 01.30 WIB," katanya kepada wartawan melalui pesan singkat, Minggu, 27 September 2020.

Menurut dia, usai insiden tersebut, kakek Sukirman sempat dilarikan ke rumah sakit (RS) PKU Muhammadiyah Kota Yogyakarta. Namun setelah mendapatkan perawatan medis, nyawa kakek Sukarmin tidak dapat diselamatkan.

Iya betul terjadi tabrak lari di Jalan RE Martadinata.

Berdasarkan informasi yang diperolah di lapangan, Kecelakaan bermula kala sepeda motor yang belum teridentifikasi jenis dan nomor kendaraannya melaju dari arah timur menuju barat di Jalan RE Martadinata. Sesampainya di depan Toko Susi nomor 11, kendaraan tersebut menabrak sepeda ontel yang sedang dikayuh oleh korban dari arah belakang.

Korban yang sudah tidak muda lagi itu kemudian tersungkur di atas aspal beserta sepeda ontelnya. Sementara terduga pelaku tanpa merasa bersalah malah meninggalkan lokasi kejadian.

Baca Juga:

Warga yang menyaksikan kejadian tersebut lalu melaporkan ke polsek setempat. Oleh kepolisian, korban langsung dilarikan ke IGD RS PKU Muhammadiyah Kota Yogyakarta.

Pada pukul 04.50 WIB, dokter rumah sakit menyatakan korban telah meninggal dunia. Polisi belum bisa memastikan penyebab kematian korban apakah karena murni akibat kecelakaan atau ada faktor lain. “Kami masih melakukan penyelidikan penyebab korban meninggal. Termasuk mencari pelaku yang menabrak korban,” ucap AKP Imam. []

Berita terkait
Beredar Video Insiden Tabrak Lari di Bantul
Beredar di medsos peristiwa tabrak lari di Bantul. Korban seorang wanita patah tulang dan masih dirawat di rumah sakit.
Pria Korban Tabrak Lari Motor Roda Tiga di Sleman
Seorang pria berusia 63 tahun, warga Sleman menjadi korban tabrak lari motor roda tiga. Kini korban opname di rumah sakit. Berikut kronologinya.
Ojol Asal Bantul Jadi Korban Tabrak Lari di Sleman
Ojol asal Bantul menjadi korban tabrak lari di Jalan Affandi Sleman. Ojol berharap si penabrak ada etikad baik, setidaknya minta maaf.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.