Polisi Lumpuhkan Penyerangan Terorisme di Mapolda Riau, Empat Teroris Tewas Ditembak Mati

mpat terduga teroris juga meninggal dunia. Sementara empat terduga lainnya sempat melarikan diri.
Terduga teroris yang berhasil dilumpuhkan polisi atas enyerangan terorisme yang terjadi di Mapolda Riau, Kota Pekan Baru, Rabu (16/5) pagi

Riau, (Tagar 16/5/2018) - Indonesia kembali berduka, masyarakat kembali digegerkan dengan insiden penyerangan terorisme yang terjadi di Mapolda Riau, Kota Pekan Baru, Rabu (16/5) pagi. Empat terduga teroris meninggal dunia. Sementara empat terduga lainnya sempat melarikan diri.

Berdasarkan infomasi yang dihimpun, bermula penyerangan dilakukan oleh para pelaku yang mengendarai mobil jenis Avanza dengan berusaha menabrak pagar dan menyerang Polisi. Serangan teroris membabi buta juga menggunakan parang.

Seorang anggota polisi dilaporkan meninggal dunia atas peristiwa itu. Anggota Polri tersebut bernama Ipda Auzar. Saat ini jenazah korban berada di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau. Sementara seorang anggota polisi lainnya mengalami luka bacok

Sedangkan dua orang wartawan dari media elektronik itu terluka akibat ditabrak mobil teroris. (rio)

Berita terkait