Neymar Lewati Rekor Pele Jadi Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa Brasil

Neymar Jr. jadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah sepak bola Brasil setelah mencetak gol ke-78
Pesepak bola Brasil, Neymar, merayakan keberhasilan menyarangkan gol dalam laga kualifikasi Piala Dunia Amerika Selatan 2026 antara Brasil dan Bolivia di Belem, Brasil, 8 September 2023. (Foto: voaindonesia.com/Carl De Souza/ AFP)

TAGAR.id, Montevideo, Uruguay - Neymar Jr. jadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah sepak bola Brasil setelah mencetak gol ke-78 dalam laga melawan Bolivia. Jumlah gol yang dikantongi Neymar itu melewati rekor mendiang Pele.

Neymar sebenarnya bisa memecahkan rekor lebih awal pada menit ke-17 dalam babak kualifikasi Piala Dunia Amerika Selatan, tetapi tendangan penaltinya berhasil diblokir. Laga itu adalah penampilan Neymar ke-125 untuk tim nasional Brasil.

Namun, pada menit ke-61, Neymar menerkam bola liar di area penalti dan dengan percaya diri mencetak gol yang membawa timnya unggul 4-0 pada laga yang digelar di Belem.

Mantan penyerang Barcelona berusia 31 tahun itu baru-baru ini pindah dari Paris Saint-Germain (PSG) ke klub Al Hilal di Arab Saudi.

Mendiang Pele mencetak 77 gol untuk Brasil dalam 92 kali penampilan antara 1957 dan 1971. Dia wafat pada Desember lalu dalam usia 82 tahun. (ft/ah)/AFP/voaindonesia.com. []

Berita terkait
Al Hilal Tanpa Neymar Gilas Al Raed di Liga Pro Saudi
Al Hilal naik ke peringkat ke-3 di klasemen sementara Liga Pro Saudi dengan 7 poin
0
Neymar Lewati Rekor Pele Jadi Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa Brasil
Neymar Jr. jadi pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah sepak bola Brasil setelah mencetak gol ke-78