Kunjungi Jayapura Kapal Pesiar Coral Discover Bawa 65 Wisman

Kunjungi Jayapura kapal pesir Coral Discover bawa 65 wisman yang berasal dari Amerika Serikat, Australia, Inggris, Selandia Baru, Jerman, dan Filipina.
PANTAI CINA TUA SERUI: Warga mengunjungi Pantai Cina Tua, di Serui, Kepulauan Yapen, Papua, Sabtu (11/11). Pantai Cina Tua atau Pantai Cinta merupakan salah satu obyek wisata yang berada di Kampung Cina dengan latar belakang sejarah sebagai tempat pendaratan masyarakat Tionghoa di Kota Serui pada tahun 1920. (Foto: Ant/Indrayadi TH)

Jayapura, (Tagar 11/11/2017) – Menggunakan kapal MV CORAL Discoverer untuk kunjungan selama lima jam, sebanyak 65 wisatawan mancanegara, Sabtu (11/11), tiba di pelabuhan Jayapura.

Komandan KPL Polres Jayapura Ongker Latuasan mengatakan, puluhan wisman tersebut berasal dari enam negara, yakni Amerika Serikat, Australia, Inggris, Selandia Baru, Jerman, dan Filipina.

Sebelumnya, kapal pesiar tersebut berlayar dari Wewak, Papua Nugini (PNG).

Selama berada di Jayapura, para wisatawan meninjau berbagai objek wisata di antaranya Kampung Assey, Kalkote, dan Museum Uncen.

"Tidak banyak lokasi yang dikunjungi karena para wisatawan itu akan melanjutkan perjalanannya ke Biak," kata Iptu Latuasan.

Dikatakan, dari laporan yang diterima kunjungan wisatawan mancanegara ditangani PT Mozaik Wisata Papua dan dijadwalkan saat berada di Biak akan mengunjungi Kepulauan Padaido.

Kapal tersebut dijadwalkan pukul 13.00 WIT dan akan melanjutkan perjalanannya ke Biak, kata Komandan KPL Polres Jayapura Kota Iptu Latuasan. (ant/yps)

Berita terkait
0
Negara G7 Tingkatkan Sanksi Terhadap Rusia Terkait Perang di Ukraina
Sanksi-sanksi ini termasuk langkah-langkah cegah Moskow memperoleh bahan-bahan dan layanan yang diperlukan sektor industri dan teknologi