Korea Utara Dikabarkan Siap Luncurkan Misil Antar Benua

Para pakar mengatakan pangkalan rudal balistik antarbenua (ICBM) Korea Utara yang tidak diumumkan di dekat China, terdeteksi melalui citra satelit
Rudal balistik antarbenua (ICBM) Hwasong-14 saat uji tembak kedua (Foto: voaindonesia.com/KCNA via Reuters)

Jakarta – Para pakar mengatakan pangkalan rudal balistik antarbenua (ICBM –Inter Continental Ballistic Missile) Korea Utara yang tidak diumumkan di dekat China, terdeteksi melalui citra satelit. Itu menunjukkan bahwa Pyongyang telah memperluas lokasinya supaya bisa meluncurkan rudal jarak jauh untuk menyerang daratan Amerika.

Korea Utara telah mendiversifikasi rudal di gudang senjatanya, seperti dibuktikan oleh 11 rudal yang diuji pada Januari. Negara itu menguji coba apa yang disebutnya rudal hipersonik, rudal taktis, rudal jelajah dan rudal balistik jarak menengah yang mampu menyerang wilayah Amerika, Guam, namun tidak menguji ICBM.

Kementerian Luar Negeri Korea Utara membual pada Selasa soal kemampuannya menyerang Amerika. "Hanya negara kita di planet ini yang mampu mengguncang dunia dengan menembakkan rudal yang menjangkau daratan Amerika," kata Pyongyang.

warga korsel tonton pelucuran rusal korutDua orang warga di Seoul, Korea Selatan, menyaksikan berita peluncuran rudal Korea Utara di layar televisi (Foto: Dok/voaindonesia.com/AP)

Sementara itu, “Korea Utara telah berusaha memperluas pangkalan di mana ia dapat meluncurkan ICBM untuk digunakan pada masa perang,” kata para pakar yang menganalisis gambar-gambar satelit yang dilaporkan Pusat Kajian Strategis dan Internasional (CSIS) awal pekan ini.

Jeffrey Lewis, Direktur Proyek Nonproliferasi Asia Timur di Institut Kajian Internasional Middlebury di Monterey, mengatakan foto satelit komersial menunjukkan Pyongyang siap menempatkan ICBM di pangkalan rudal Hoejung-ni di provinsi Chagang setelah mengujinya beberapa kali pada 2017. Provinsi ini berbatasan dengan dua provinsi di China: Jilin dan Liaoning (ka/ah)/voaindonesia.com. []

Utusan AS, Jepang dan Korsel Bahas Peluncuran Rudal Korut

Amerika Desak DK PBB Ambil Tindakan Atas Peluncuran Rudal Korut

Jepang Beli Rudal Jarak Menengah Untuk Serang Korut

Dua Rudal Balistik Korea Utara Mendarat di Laut Jepang

Berita terkait
AS, Jepang dan Korea Selatan Bahas Rudal Korea Utara di Hawaii
Pertemuan itu dilakukan setelah Pyongyang melakukan serangkaian uji coba rudal pada awal tahun 2022 ini
0
Tinjau Lapak Hewan Kurban, Pj Gubernur Banten: Hewan Kurban yang Dijual Dipastikan Sehat
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar meninjau secara langsung lapak penjualan hewan kurban milik warga di Kawasan Puspiptek.