Kekuatan Tiga Superhero di Avengers: Endgame

Sudahkah fans mengetahui kekuatan Spider-Man, Hulk dan Iron Man untuk mengalahkan Thanos dalam Avengers: Endgame?
Avengers: Endgame (Foto: Hypebeast)

Jakarta – Antusiasme penonton Avengers: Endgame di Indonesia sangat baik sejak rilis perdana Rabu 24 April 2019. Namun, sudahkah fans mengetahui kekuatan Spider-Man, Hulk dan Iron Man untuk mengalahkan Thanos, superhuman terkuat di dalam film bergenre action fantasy ini?

Kisah dalam film tersebut merupakan kelanjutan dari Avengers: Infinity War yang ditutup dengan keberhasilan Thanos melenyapkan separuh makhluk hidup di alam semesta hanya dengan jentikan jari.

Kira-kira, seberapa besar peluang tim Avengers untuk memenangkan pertarungan ulang melawan Thanos?

Baca juga: Jangan Coba-coba Klik Thanos di Google

Berikut Tagar ungkap kekuatan tiga superhero yang dikreasikan oleh Marvel Studio ini:

1. Hulk

Salah satu karakter superhero Avengers yang tampil di Endgame dan patut ditunggu aksinya adalah Hulk alias Dr. Bruce Banner.

Bila Hulk dalam kondisi emosi, maka ia hampir tidak memiliki kelemahan dan sulit dihancurkan. Jika marah, sosok ini akan kehilangan logikanya dan membabi buta menghancurkan apa saja yang menghalangi jalannya. Namun ketika menjadi sosok manusia, dia adalah orang paling cerdas dari superhero yang ada di Marvel.

HulkHulk (Foto: Express.co.uk)

Satu lagi, yang menjadikan Hulk sebagai karakter superhero Avengers yang tak boleh dilupakan adalah karakter ini tidak pernah membunuh lawan-lawannya. Gaya bertarung Hulk memang brutal, namun makhluk hijau itu tidak pernah benar-benar mematikan lawan bertarungnya.

Inilah yang menjadikan karakter Hulk bukanlah anggota superhero yang biasa-biasa saja di dalam Marvel.

2. Iron Man

Iron Man punya kostum yang dilengkapi senjata berteknologi keren. Beberapa desain kostumnya siap untuk berperang dengan musuh tertentu. Iron Man merupakan sosok yang jenius, ditambah pula dengan hoki yang didapatkan berkali-kali.

Dengan zirah keren yang terbuat dari teknologi nano, Iron Man benar-benar menjadi salah satu tokoh terkuat dalam Avengers: Endgame.

Bayangkan saja, pada akhirnya Iron Man menjadi salah satu tokoh yang sukses melukai Thanos, meskipun hanya lecet kecil. Dia juga membuktikan ketangguhannya dengan menyelamatkan diri dari hantaman puing bulannya Titan. Tak heran kalau Thanos pun respek kepada superhero jenius yang satu ini.

Iron ManIron Man (Foto: Marvel Sinematic Universe)

filmnya saja sudah mengisyaratkan bahwa Tony Stark akhirnya bisa selamat dan kembali ke bumi. Namun, ada hal-hal kecil lainnya yang perlu kamu ketahui. Temukan jawabannya hanya di Avengers: Endgame.Trailer filmnya saja sudah mengisyaratkan bahwa Tony Stark akhirnya bisa selamat dan kembali ke bumi. Namun, ada hal-hal kecil lainnya yang perlu kamu ketahui. Temukan jawabannya hanya di Avengers: Endgame.

3. Spider-Man

Spider-Man resmi menjadi anggota Avengers. Meskipun kita melihat Peter Parker menolak ajakan Tony Stark di penghujung film, pada akhirnya Spider-Man tetap masuk jajaran superhero yang tampil dalam Avengers.

Kita juga diperlihatkan superhero yang tersengat laba-laba ini lengkap dengan penampilan kostum Spidersuit yang baru dan futuristik.

Spider ManSpider Man (Foto: Marvel Sinematic Universe)

Spidersuit yang dinamakan Iron Spider ini sebenarnya dibuat oleh Tony Stark, setelah Spider-Man kalah dari pertarungan sengit melawan Morlun. Dengan menggunakan Stark Tech, Tony membuat baju armor khusus untuk Peter Parker agar kekuatan dan kemampuan Spider-Man meningkat secara drastis.

Spider-Man adalah superhero super lincah yang mampu berayun-ayun di atas jaring laba-laba-nya yang tipis. Ia mampu melompat ke jarak yang sangat jauh tanpa kesulitan yang berarti. []

Berita terkait
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.