Jokowi Pakai Kemeja Motif Grafiti ke RSPAD

Jokowi pakai kemeja motif grafiti ke RSPAD. Warna-warni cerah menjadi latar teks 'Bersih Merakyat Kerja Nyata'.
Jokowi Pakai Kemeja Motif Grafiti ke RSPAD | Bakal capres cawapres Pilpres 2019, Joko Widodo (kanan) dan Ma'ruf Amin tiba di RSPAD untuk menjalani tes kesehatan yang diselenggarakan KPU, Jakarta, Minggu (12/8/2019). (Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Jakarta, (Tagar 12/8/2018) - Bakal calon presiden periode 2019-2024 Joko Widodo mengenakan kemeja putih bertuliskan "bersih, merakyat, kerja nyata" dengan motif grafiti warna-warni di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Minggu (12/8), untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.

Dilansir Antara kemeja yang dikenakan Jokowi terlihat mencolok mengingat tulisan sebelumnya serupa namun dengan warna hitam putih saat ia mendatangi Gedung Joang 45, Jakarta, Jumat (10/8).

Presiden Jokowi yang berkemeja dengan nuansa putih dan mengenakan celana jins datang bersama Ma'ruf Amin, bakal calon wakil presiden yang akan mendampinginya di Pemilihan Presiden 2019.

Jokowi Maruf Tes KesehatanJokowi dan kemeja putih dengan grafiti warna-warni | Bakal capres cawapres Pilpres 2019, Joko Widodo (kanan) dan Ma'ruf Amin tiba di RSPAD untuk menjalani tes kesehatan yang diselenggarakan KPU untuk para kandidat, Jakarta, Minggu (12/8/2018). (Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Senada dengan Jokowi, Ma'ruf Amin juga mengenakan jas dan sarung bernuansa putih, sambil mengenakan syal dan kopiah.

Selain Jokowi-Ma'ruf, putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep nampak hadir menemani dengan mengenakan kaos putih dan celana jins.

Jokowi mengaku bersama Ma'ruf telah melakukan puasa sejak Sabtu malam guna kelancaran pemeriksaan kesehatan.

Peralatan Standar Tertinggi

Pihak Rumah Sakit Kepresidenan Pusat Kesehatan Angkatan Darat Gatot Soebroto menggunakan peralatan dengan standar tertinggi dalam pemeriksaan kesehatan bakal calon Presiden dan Wakil Presiden RI 2019-2024.

"RSPAD dalam pemeriksaan kesehatan telah melakukan 'cross check' (periksa ulang) bahwa peralatan yang digunakan adalah standar tertinggi sesuai keinginan IDI," kata Kepala RSPAD Gatot Soebroto Mayjen dr Terawan Agus Putranto, Sp Rad.

Jokowi Maruf Jalani Tes KesehatanJokowi bergrafiti warna-warni, Kiai Ma'ruf dengan sarung dan kopiah | Bakal capres cawapres Pilpres 2019, Joko Widodo (kanan) dan Ma'ruf Amin (kedua kanan) memberi keterangan saat tiba di RSPAD untuk menjalani tes kesehatan yang diselenggarakan KPU untuk para kandidat, Jakarta, Minggu (12/8/2018). (Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay)

Ikatan Dokter Indonesia dan RSPAD Gatot Soebroto menggelar konferensi pers terkait pelaksanaan pemeriksaan kesehatan calon Presisen dan Wapres RI 2019-2024 di Jakarta, Minggu. 

Terawan berharap pemeriksaan kesehatan Capres dan Cawapres RI 2019-2024 berlangsung dengan aman, lancar dan tertib.

"Sehingga diperoleh hasil yang baik, utuh dan nanti akan disampaikan oleh Komisi Pemilihan Umum atau KPU," kata Terawan.

Bakal calon pasangan Presiden-Wapres RI 2019-2024 Joko Widodo dan Ma'ruf Amin menjalani pemeriksaan kesehatan pada Minggu ini.

Sementara pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga S Uno dijadwalkan menjalani pemeriksanaan kesehatan pada Senin (13/8). []

Berita terkait
0
Ini Satu di Antara yang Membuat Keluarga Yakin Brigadir J Dibunuh secara Terencana
Ini satu di antara yang membuat keluarga yakin Brigadir J dibunuh secara terencana, bukan tewas karena ditembak Bharada E seperti kata polisi.