Jokowi dan Prabowo Lepas Burung Merpati dalam Deklarasi Kampanye Damai

Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi melepas burung merpati dalam deklarasi kampanye damai. Mereka kompak dengan pakaian Nusantara.
Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi, dua pasang capres-cawapres dalam Pilpres 2019, melepas burung merpati dalam deklarasi kampanye damai di kawasan Monas, Jakarta, Minggu 23/9/2018. (Foto: Tagar/Gemilang Isromi Nuari)

(Tagar 23/9/2018) - Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandi melepas burung merpati dalam deklarasi kampanye damai Pemilu serentak 2019 di Silang Barat Monumen Nasional Jakarta, Minggu (23/9). Mereka kompak tampil dalam pakaian Nusantara.  

Pantauan Tagar News situasi di sekitaran Monas sangat ramai. Apalagi para peserta karnaval damai ini yang mewakili dari partai-partai pendukung pasangan capres dan cawapres.

Dalam deklarasi ini para peserta karnaval menggunakan pakaian adat dan pakaian superhero.

Ketua DPP PPP Hasan Husein mengatakan deklarasi kampanye damai menyongsong pileg dan pilpres 2019.

"Jadi  semua peserta pemilu itu kumpul di sini untuk membulatkan tekat dalam pemilu yang akan kita hadapi 2019 itu penuh damai, penuh kesenangan dan keceriaan," kata Hasan husein.

Dari PPP ini para peserta karnaval kampanye damai ini menggunakan kostum superhero.  Hal ini melambangkan bentuk perdamaian dalam menyongsong Pilpres 2019.

"Kami ambil kostum berbeda untuk tampil menarik. Tujuan kostum ini juga sebagai lambang perdamaian untuk persatuan," kata dia.

Sementara Wasekjen Perindo Benedict Telaumbanua mengatakan pihaknya memilih pakaian adat yang dikenakan dalam deklarasi kampanye damai saat ini.

"Tujuan kami ini pemilu damai, dimana yang diinstruksikan Bapak Harry Tanoe, kampanye damai ini untuk menyatukan partai-partai yang sudah berkoalisi memenangkan Jokowi - Ma'ruf Amin.

"Kita ada dari 34 provinsi. Peserta kita sekitar 34 orang," ucap dia.

Dalam deklarasi kampanye peserta pemilu dan kedua pasangan Capres dan Cawapres ini menyuarakan deklarasi damai secara bersamaan.

Berikut isi deklarasi kampanye damai:

Pemilu tahun 2019 kami peserta pemilu Tahun 2019 berjanji 

Satu, mewujudkan pemilu langsung, umum, bebas, rahasia jujur dan adil.

Dua, melaksanakan kampenye pemilu yang aman, tertib, damai dan berintegritas tanpa hoaks, politisasi SARA, dan politik uang. Melaksanakan kampanye berdasarkan peraturan perundang- undangan yang berlaku.

Jakarta 23 September 2018

Setelah mendeklarasikan kampanye damai ini, calon DPD, seluruh ketua umum parpol, dan calon Capres-Cawapres, masing-masing mereka melepaskan burung merpati. Hal itu melambangkan Pemilu Damai dimulai dan masyarakat bebas menggunakan hak suaranya dalam Pemilu mendatang.

Suasana hari ini berlangsung meriah, beberapa artis seperti Kikan dan Candil ikut serta mengisi kemeriahan dengan alunan musik. Masyarakat yang menyaksikan pun ikut bersorak mengikuti alunan musik tersebut. []

Berita terkait
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.