Jarang Sapa Penggemar, Joy Red Velvet Banjir Kritik

Joy Red Velvet tengah diterpa kontroversi, pasalnya ia dikritik karena jarang berkomunikasi dengan penggemar. Simak kisah selengkapnya.
Joy Red Velvet. (Foto: Tagar/Instagram/@_imyour_joy)

Jakarta - Penyanyi asal Korea Selatan Joy Red Velvet tengah diterpa kontroversi, pasalnya ia dikritik karena jarang berkomunikasi dengan penggemar di aplikasi berbayar, Dear. U Bubble.

Dear. U Bubble adalah layanan berbayar di mana penggemar dapat menerima pesan dari artis favoritnya. Pesan ini hanya dapat dilihat di aplikasi dan penggemar dapat mengirim pesan balasan untuk idolanya.

Sebuah postingan yang dibuat di komunitas online, Kamis, 14 Oktober 2021, menyatakan bahwa seorang idol SM Entertainment tidak pernah memposting di Bubble sejak 15 September lalu. Karena layanan ini berbayar, ada banyak penggemar yang mempermasalahkannya.

Padahal, syarat dan ketentuan Dear. U Bubble menyatakan jika artis belum memposting apapun lebih dari sebulan, penggemar dapat mengajukan pengembalian dana. Sehingga jika sang idol tak juga mengirim pesan hingga 16 Oktober, penggemar dapat menuntut haknya kembali.

Postingan ini pun langsung dibanjiri oleh beragam komentar dari netizen Korea yang lain. Setelah jadi perhatian banyak orang, OP atau si penulis postingan mengkonfirmasi bahwa dia tengah menyindir Joy Red Velvet.

Penggemar semakin kecewa saat mengetahui bahwa di saat member yang lain mengirim pesan secara teratur, Joy hanya mengirim dua hingga sepuluh pesan per bulannya. Karena itulah mereka mulai mengkritik Joy.

Sementara itu, pada bulan Agustus lalu Joy dikonfirmasi tengah menjalin hubungan dengan rapper Crush. Hubungan mereka mendapat dukungan dari banyak pihak, mulai dari penggemar hingga netizen. []

Berita terkait
Joy Red Velvet dan Crush Bak Sejoli Rayakan Lebaran
Joy mengunggah kebersamaan dengan Crush, balutan busana yang disangka sebagai pasangan yang merayakan Hari Raya.
Ditunggu Penggemar, Red Velvet Umumkan Tanggal Comeback
Setelah begitu lama ditunggu penggemar akhirnya girlband Korea Red Velvet mengumumkan tanggal comeback pada pertengahan Agustus 2021.
Akting Yeri Red Velvet di Episod Perdana Blue Birthday
Setelah ditunggu-tunggu Blue Birthday akhirnya menayangkan episode perdananya pada Jumat, 23 Juli 2021 yang dimainkan oleh Yeri Red Velvet.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.