Jalan Kaki Magelang-Jakarta, Ganjar Cegat Dua Pemuda: Kobarkan Semangat Kalian!

Jalan kaki Magelang-Jakarta, Ganjar cegat dua pemuda dan memberikan semangat. "Kobarkan semangat kalian, jangan sampai surut!" kata Gubernur Jawa Tengah ini.
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo. (Foto: Ant/Wahyu Putro A)

Semarang, (Tagar 12/11/2017) – Dua pemuda asal Kabupaten Magelang yang berjalan kaki menuju Jakarta untuk menemui langsung Presiden Joko Widodo dalam rangka memperingati Hari Pahlawan sengaja ditemui Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.

Ganjar menemui Agus Triyono (31) dan Ahmad Rofiq (25) di dekat Terminal Banyumanik Semarang, Minggu (12/11), dalam perjalanan pulang ke Semarang usai menghadiri jalan sehat di Kabupaten Boyolali.

Turun dari mobil dinasnya, Gubernur langsung menyalami Agus dan Rofiq, serta menanyakan kapan berangkat dari Magelang.

Di hadapan Ganjar, Agus mengatakan, apa yang dilakukannya berdua untuk merespons Hari Pahlawan yang diperingati setiap 10 November.

Ia menyebutkan, banyak anak muda sekarang yang tidak peduli dengan sejarah dan perjuangan pahlawan.

"Oleh karena itu kami niatkan untuk berjalan kaki dari Magelang menuju Jakarta untuk bertemu Presiden Jokowi, membawa semangat perjuangan para pahlawan. Kami ingin mengingatkan kepada seluruh masyarakat Indonesia akan jasa pahlawan yang begitu besar," ujarnya.

Agus bersama Rofiq akan berjalan ke Jakarta menemui Presiden Joko Widodo dan menyerahkan sebuah bambu runcing yang dibawanya.

Mereka mulai berjalan dari halaman Pemda Magelang pada 10 November 2017 yang lalu bertepatan dengan Hari Pahlawan.

Ganjar mengapresiasi dan menyemangati kedua pemuda asal Dusun Puton, Desa Tuk Songo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang ini.

"Saya mengapresiasi semangat mereka karena ingin menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mengingat jasa-jasa pahlawan pendahulu kita," ujar politikus PDI Perjuangan itu.

Ganjar berpesan kepada mereka berdua agar menampung keluhan serta harapan dari masyarakat yang ditemui di perjalanan.

"Kalau bertemu orang-orang di sepanjang perjalanan ke Jakarta tanyalah apa harapan untuk bangsa ini, pesan-pesan itu nanti sampaikan kepada Bapak Presiden," pesan Ganjar.

Setelah berbincang akrab selama 15 menit, Ganjar kemudian melepas keduanya yang akan melanjutkan perjalanan.

"Tetaplah semangat kalian jangan sampai surut, terus kobarkan semangat kalian agar bisa menginspirasi pemuda-pemuda yang lain," kata Ganjar.

Agus dan Rofiq akan menempuh jarak kurang lebih 520 kilometer dari Kabupaten Magelang ke Jakarta, diperkirakan mereka baru sampai Istana Negara pada dua pekan ke depan. (ant/yps)

Berita terkait