Hebat, Dua Tunggal Putri Indonesia Lolos Babak Utama Malaysia Challenge

Hasil memuaskan diraih dua tunggal putri Indonesia. Choirunnisa dan Aurum Oktavia Winata yang lolos ke babak utama Malaysia International Challenge 2017.
Choirunnisa berhasil lolos ke babak utama Malaysia International Challenge 2017 usai sukses melewati babak kualifikasi.(Foto:Ist)

Jakarta, (Tagar, 15/11/2017) - Hasil memuaskan diraih dua tunggal putri Indonesia. Ya, Choirunnisa dan Aurum Oktavia Winata berhasil lolos ke babak utama Malaysia International Challenge 2017 usai sukses melewati babak kualifikasi.

Lolosnya Choirunnisa usai sukses mengalahakan Mukherjee Riya dengan 21-19 dan 21-18 di babak kualifikasi. Sedangkan Aurum berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Zuelaikha Idris, 21-9 dan 21-16.

Selanjutnya di babak utama, Choirunnisa akan berhadapan dengan Yin Fun Lim, unggulan lima asal Malaysia. Sedangkan Aurum dengan Ting Yu Liang dari Taiwan.

“Besok saya ingin memaksimalkan dulu sama permainan saya. Coba buat main all out. Step by step dulu, karena draw saya termasuk lumayan berat. Jadi main maksimal aja dulu,” ujar Choirunnisa seperti dikutip dari badmintonindonesia.org, Rabu (15/11).

Dengan raihan gemilang ini, kedua wanita cantik itu kini menyusul lima tunggal putri lainnya yang sudah aman di babak utama yakni, Gregoria Mariska Tunjung, Ruselli Hartawan, Ghaida Nurul Ghaniyu, Gabriela Meilani Moningka dan Rusyidina Antardayu Riodingin.

Sementara itu, di sektor tunggal putra, tujuh wakil sudah bertanding dan memastikan diri ke babak dua. Mereka ialah Firman Abdul Kholik, Enzi Shafira, Chico Aura Dwi Wardoyo, Krishna Adi Nugroho, Vega Vio Nirwanda, Fikri Ihsandi Hadmadi dan Andre Marteen. (Agi)

Berita terkait