Covid-19 Global Jumlah Kasus Tembus Angka 4,5 Juta

Pendemi Covid-19 terus menimbulkan gejolak di ratusan negara di dunia yang pada tanggal 15 Mei 2020 kasus global menembus angka 4.500.000
Ilustrasi. (Foto: sciencephoto.com/ALFRED PASIEKA / SCIENCE PHOTO LIBRARY).

Jakarta – Hanya dalam 137 hari sejak kasus pertama virus corona baru (Covid-19) dilaporkan di Wuhan, China, 31 Desember 2019, pada tanggal 15 Mei 2020 pukul 05.58 WIB laporan situs independen worldometer kasus positif Covid-19 global mencapai 4.518.202. Ini jadi lembaran baru lagi yang terjadi akibat pandemi atau wabah Covid-19 yang menyebar di 213 negara dan teritori serta 2 kapal pesiar mewah.

Sebaliknya pandemi ini juga membuka lembaran baru bahwa di tempat asal virus terdeteksi di Wuhan, China, justru tidak terjadi ledakan pandemi karena sampai tanggal 15 Mei 2020 kasus positif Covid-19 di China dilaporkan 82.929. Bandingkan dengan Amerika Serikat (AS) yang semula disebut oleh presidennya, Trump, bahwa corona tidak akan bisa masuk ke negaranya. Tapi, sekarang AS justru sekarang jadi ‘neraka’ pandemi Covid-19 dengan jumlah kasus 1.454.350 AS bertengger terus di puncak pandemi global.

Semula banyak kalangan yang memperkirakan Korea Selatan (Korsel) akan jadi ‘neraka’ baru wabah Covid-19 karena negara ini dekat dengan China dan jadi tujuan wisata 11 juta warga Wuhan. Tapi, sejarah mencatat sebaliknya. Kasus di Korsel hanya beranjak dari 9.000-an sampai 10.000-an yang pada tanggal 15 Mei 2020 dilaporkan 10.991.

Dengan demikian sampai tanggal 15 Mei 2020 pukul 22.58 GMT atau 05.58 WIB situasi pandemi Covid-19 global adalah sbb:

1. Amerika Serikat 1.454.350 dengan 86.830 kematian dan 316.305 sembuh

2. Spanyol 272.646 dengan 27.321 kematian dan 186.480 sembuh

3. Rusia dengan 252.245 kematian 2.305 dan 53.530 sembuh

4. Inggris 233.151 dengan 33.614 kematian dan N/A sembuh

5. Italia 223.096 dengan 31.368 kematian dan 115.288 sembuh

6. Brasil 202.918 dengan 13.993 kematian dan 79.479 sembuh

7. Prancis 178.870 dengan 27.425 kematian dan 59.605 sembuh

8. Jerman 174.975 dengan 7.928 kematian dan 150.300 sembuh

9. Turki 144.749 dengan 4.007 kematian dan 104.030 sembuh

10. Iran 114.533 dengan 6.854 kematian dan 90.539 sembuh

11. China 82.929 dengan 4.633 kematian dan 78.195 sembuh

Sedangkan Korsel jauh di bawah, bahkan di bawah Indonesia yang melaporkan 16.006 kasus dengan 1.043 kematian dan 3.518 sembuh.

Tampaknya, gebrakan Covid-19 tidak berhenti di sini karena pandemi ini terus bergejolak di ratusan negara di muka Bumi ini. []

Berita terkait
Covid-19 Global Jumlah Kasus Tembus Angka 4 Juta
Lembaran baru pandemi Covid-19 tercatat ketika kasus secara global mencapai angka 4.009.472, jumlah ini tercapai hanya dalam waktu 130 hari
0
Harga Emas Antam di Pegadaian, Kamis 23 Juni 2022
Harga emas Antam hari ini di Pegadaian, Kamis, 23 Juni 2022, untuk ukuran 1 gram mencapai Rp 1.028.000. Simak ulasannya berikut ini.