BMKG Tingkatkan Super Komputer dengan Teknologi HPC

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan akan meningkatkan super komputer yang ada dengan teknologi HPC guna memperkuat sistem peringatan dini.
Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati. (Foto: Tagar/BMKG)

Jakarta - Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengatakan akan meningkatkan super komputer yang ada dengan teknologi High Performance Computing atau HPC terkini guna memperkuat sistem peringatan dini.

Hal ini disampaikan Dwikorita Karnawati saat menjadi pembicara kunci dalam diskusi panel "The Future of High-Performance Computing" yang digelar oleh European Union - ASEAN HPC Virtual School 2021 yang disiarkan global secara daring, akhir pekan ini.

“Dalam waktu dekat kami berencana mengimplementasikan HPC dengan skala lebih dari 2 PetaFlops. Ini menjadikan sistem peringatan dini BMKG jauh lebih cepat , tepat, dan akurat,” ujar Dwikorita. 


Kami harapkan manajemen kebencanaan, yaitu upaya pencegahan, mitigasi, tanggap darurat, dan recovery dapat berjalan dengan baik untuk mewujudkan Zero Victims.


Implementasi Teknologi HPC terkini, kata Dwikorita, dapat meningkatkan kemampuan sistem Peringatan Dini Multi Bencana yang melibatkan Indonesia Tsunami Early Warning System (InaTEWS), Meteorology Early Warning System (MEWS), dan Climate Early Warning System (CEWS).

Dwikorita juga mengatakan, keberadaan HPC dalam sistem peringatan dini kebencanaan sangat penting untuk menganalisis berbagai kompleksitas dan ketidakpastian dalam fenomena cuaca, iklim, tektonik dan kegunungapian. 

Hal itu karena, lanjut Dwikorita, letak geografis Indonesia yang dikontrol oleh lempeng-lempeng tektonik aktif dan dikelilingi oleh cincin api. Belum lagi potensi bencana hidrometrologis yang dipicu oleh perubahan iklim global.

“Dengan terus meng-upgrade sistem peringatan dini kami harapkan manajemen kebencanaan, yaitu upaya pencegahan, mitigasi, tanggap darurat, dan recovery dapat berjalan dengan baik untuk mewujudkan Zero Victims," ujarnya.  []

Berita terkait
Prakiraan Cuaca Jakarta, Jumat 9 Juli 2021
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuaca Jakarta, Jumat, 9 Juli 2021.
Prakiraan Cuaca Jakarta, Kamis 8 Juli 2021
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuaca Jakarta, Kamis, 8 Juli 2021.
Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 7 Juli 2021
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuaca Jakarta, Rabu, 7 Juli 2021.
0
David Beckham Refleksikan Perjalanannya Jadi Pahlawan untuk Inggris
David Beckham juga punya tips untuk pesepakbola muda, mengajak mereka untuk menikmati momen sebelum berlalu