Ashanty, Aurel Hermansyah, Azriel dan Arsy Positif Covid-19

Penyanyi Ashanty dinyatakan positif terinfeksi virus corona (Covid-19) bersama tiga orang anaknya, yakni Aurel, Azriel, dan Arsy.
Keluarga Ashanty dan Anang Hermansyah. (Foto: Instagram/ashanty_ash)

Jakarta - Penyanyi Ashanty dinyatakan positif terinfeksi virus corona (Covid-19) bersama tiga orang anaknya, yakni Aurel, Azriel, dan Arsy. Sebelum mendapatkan hasil positif melalui tes PCR, istri dari Anang Hermansyah itu sempat mengalami sejumlah gejala termasuk sesak napas.

Kabar tersebut terungkap dari unggahan Instastories di akun Instagram milik Ashanty yang ditulis oleh asistennya, Vyndika. Disebutkan, gejala yang dialami oleh sang biduan mulai dari flu, batuk, sesak napas, hingga demam tinggi.

"Semalam meriang, flu, batuk dan panas tinggi, sesak napas, tadi malam juga di PCR dan subuh tadi hasilnya positif," tulis Vyndika dalam Instastory akun Instagram @ashanty_ash, dikutip Tagar pada Senin, 15 Februari 2021.

Setelah Ahsanty mendapat hasil positif, tes PCR kemudian dilakukan kepada seluruh anggota keluarganya. Dari hasil tes disebutkan bahwa Aurel, Azriel, dan Arsy juga terpapar virus corona.

"Akhirnya semua di rumah dicek juga dan yang positif adalah kakak Loly, Jiel dan Arsy," kata Vyndika.

AshantyKeluarga Ashanty dan Anang Hermansyah. (Foto: Instagram/ashanty_ash)

Dalam postingan yang sama, Vyndika mengatakan bahwa keluarga Ashanty rutin melakukan tes PCR. Bahkan sebelumnya, mereka dinyatakan negatif Covid-19 pada hasil tes tertanggal 8 Februari 2021.

Ashanty dan keluarganya kemudian kembali melakukan tes antigen terakhir pada Sabtu, 13 Februari 2021, dengan hasil yang juga negatif.

Namun pada Minggu malam, Ashanty kembali melakukan tes PCR lantaran secara tiba-tiba mengalami sejumlah gejala terinfeksi Covid-19 dan mendapati hasil positif.

Pada bagian akhir pernyataan, Vyndika meminta agar semua pihak mendoakan perkembangan kesehatan Ahsanty, Aurel, Azriel, dan Arsy setelah terkonfirmasi positif terinfeksi Covid-19. []

Berita terkait
Positif Covid-19, Pesinetron Soraya Abdullah Meninggal Dunia
Mantan bintang sinetron Gerhana 6, Soraya Abdullah, dikabarkan meninggal dunia dalam usia 42 tahun setelah terinfeksi virus corona (Covid-19).
Punya Apotek, Alasan Helena Lim Dapat Vaksin Covid-19 Jatah Nakes
Selebriti media sosial Helena Lim, menuai sorotan publik setelah mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 jatah tenaga kesehatan pada 2 Februari 2021.
Budayawan Prie GS Meninggal Dunia, Gus Mus Berduka
Budayawan Supriyanto GS atau yang lebih dikenal dengan nama Prie Gs, meninggal dunia pada Jumat pagi, 12 Februari 2021.