TAGAR.id – Saat Arsenal asuhan Mikel Arteta menjamu Manchester City asuhan Pep Guardiola di Liga Premier Inggris yang menggiurkan ibarat teman jadi musuh selama 90 menit pada Minggu, 2/2/2025, pukul 16.30 waktu setempat bersamaan dengan pukul 23.30 WIB di Emirates Stadium.
Sampai matchday Arsenal ada di posisi ke-2 klasemen dengan 47 poin terpaut 9 poin ke Liverpool di puncak, sedangkan Manchester City di posisi ke-4 dengan 41 poin,
Arteta sebelumnya adalah asisten Guardiola di Manchester City.
Jika sang juara bertahan menang di Emirates Stadium, jarak dengan The Gunners di klasemen divisi teratas hanya akan terpaut tiga poin, namun ini sulit bagi City mengingat kondisi buruk yang mereka alami di musim ini.

The Gunners mengalahkan Girona 2-1 awal pekan ini untuk memastikan lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Dengan selesainya laga di Eropa untuk sementara waktu, perhatian Meriam London beralih ke liga dalam negeri.
Pasukan Mikel Arteta posisi ke-2 dalam klasemen Liga Premier setelah kemenangan kontroversial 1-0 Arsenal atas Wolves terakhir kali.
Meskipun mengejar Liverpool masih kecil kemungkinannya bagi Arsenal, tapi dengan meraih tiga poin melawan City akan jadi pernyataan niat mereka untuk bersaing merebut trofi juara liga musim ini.
City mengalahkan Club Brugge 3-1 pada hari Rabu untuk memastikan mereka mencapai babak play-off Liga Champions saat Pep Guardiola berupaya memulihkan kondisi klubnya musim ini.
Di liga domestik juara bertahan Liga Premier ini juga bangkit dari ketertinggalan terakhir kali di liga saat City mengalahkan Chelsea 3-1 untuk meningkatkan harapan akan perubahan haluan.
Prediksi susunan pemain (lineup):
Arsenal: Raya (kiper); Timber, Saliba, Gabriel, Lewis-Skelly; Odegaard, Partey, Rice; Nwaneri, Havertz, Martinelli
Pelatih: Mikel Arteta
Manchester City: Ederson (kiper); Nunes, Akanji, Stones, Gvardiol; Silva, Kovacic, De Bruyne; Foden, Haaland, Marmoush
Pelatih: Pep Guardiola
Riwayat head to head (h2h) antara Arsenal dan Manchester City dalam 212 pertemuan, yaitu:
- Arsenal menang: 100
- Imbang: 47
- Manchester City menang: 65
Prediksi skor akhir: Arsenal 3-1 Manchester City.
Pertandingan di Liga Premier Inggris pada 2/2/2025:
- Brentford vs Tottenham Hotspur (pukul 21.00 WIB)
- Manchester United vs Crystal Palace (pukul 21.00 WIB)
- Arsenal vs Manchester City (pukul 23.30 WIB)
- (bbc.com, sportsmole.co.uk, standard.co.uk, sportskeeda.com dan sumber lain). []