Apa itu Stalkerware? Teknologi Mata-mata Intai Pasangan

Apa itu Stalkerware? Korban dan penggunaan Stalkerware kian marak selama pandemi.
Ilustrasi. (Foto:Tagar/Ist)

TAGAR.id, Jakarta - Apa itu Stalkerware? Korban dan penggunaan Stalkerware kian marak selama pandemi. Ini karena meningkatnya penyalahgunaan teknologi di masyarakat.

Stalkerware adalah software pemantau atau spyware yang digunakan untuk cyberstalking. Istilah ini diciptakan ketika orang mulai banyak menggunakan spyware untuk memata-matai pasangan. Baik itu pacar, suami, istri, orang tua, hingga saudara.

Penggunaan Stalkerware banyak menjadi sorotan karena korbannya terus meningkat. Terutama saat pandemi. 

Tahun lalu, Kaspersky menyebut Stalkerware telah mempengaruhi lebih dari 32.000 pengguna seluler secara global. 

Bahkan, Kaspersky membuat laporan khusus The State of Stalkerware in 2021 yang menganalisis penggunaan stalkerware di seluruh dunia, dengan tujuan untuk lebih memahami ancaman yang ditimbulkannya.

Sebaliknya, perkiraan kasar dari Coalition Against Stalkerware justru jauh lebih masif. Mereka memperkirakan penggunaan stalkerware bisa mendekati satu juta kasus secara global setiap tahun. 

Mengapa ini terjadi? Survei Digital Stalking pada akhir 2021 menyebut bahwa ternyata ada hubungan antara kekerasan online dan offline. 24% responden mengaku mengalami penguntitan menggunakan teknologi. 

Sementara 25% dikonfirmasi pernah mengalami kekerasan atau pelecehan dari pasangannya. Survei tersebut menyebut bahwa kekerasan rumah tangga meningkat signifikan selama pandemi, terutama selama masa lock down. 

”Lalu, penyalahgunaan teknologi untuk memaksa, mengontrol, serta melakukan kekerasan terus meningkat,” ujar Berta Vall Castelló dan Anna McKenzie dari WWP EN. 

Nah, berikut adalah tips untuk melindungi diri dari ancaman Stalkerware. Ingat, Stalkerware biasanya justru datang dari orang-orang terdekat: 

1. Tetapkan kata sandi alfanumerik yang kompleks minimal delapan karakter di telepon Anda. Jangan berikan kepada siapa pun!

2. Ubah kata sandi Anda secara teratur. Misalnya, setiap beberapa bulan.

3. Berhati-hatilah dengan siapa yang memiliki akses fisik ke telepon Anda. Berikan pengawasan sewaspada mungkin. 4. Unduh aplikasi hanya dari toko resmi. Selalu perhatikan komentar, peringkat, dan fungsi aplikasi.

4. Unduh aplikasi hanya dari toko resmi. Selalu perhatikan komentar, peringkat, dan fungsi aplikasi.

5. Instal software keamanan yang dapat dipercaya pada perangkat Anda. Pastikan solusi keamanan yang Anda pilih dapat mendeteksi Stalkerware.[]

Berita terkait
Teknologi Aroma Hidupkan Karya Seni di Spanyol
Sebuah pameran baru di Madrid, Spanyol, menggunakan aroma untuk memberi dimensi baru pada lukisan yang dipamerkan
Panen Padi Ratun R5, Menko Luhut: Lanjutkan Inovasi Teknologi untuk Ketahanan Pangan Indonesia
Menko Luhut secara langsung. Dalam acara penanaman tersebut Menko Luhut menyatakan apresiasinya mengenai inovasi ini.
Pemerintah Akan Kembangkan Teknologi Masa Depan Web. 3.0
Pemerintah berencana mengembangkan sistem teknologi masa depan, yakni web. 3.0. Teknologi ini juga sedang dikembangkan oleh Universitas Surya.
0
Parlemen Eropa Kabulkan Status Kandidat Anggota UE kepada Ukraina
Dalam pemungutan suara Parlemen Eropa memberikan suara yang melimpah untuk mengabulkan status kandidat anggota Uni Eropa kepada Ukraina