Andalkan Egy, Indonesia U-22 Kalah dari Yordania

Indonesia U-22 yang mengandalkan Egy Maulana Vikri menelan kekalahan 0-1 dari Yordania di China, Minggu 13 Oktober 2019.
Tim nasional U-22 menelan kekalahan di CFA Team China Chong Qing Three Gorges Bank Cup International Football Tournament 2019. Timnas yang mengandalkan Egy Maulana Vikry (kiri) kalah 0-1 oleh Yordania di Stadion Archway, Changqing, China, Minggu 13 Oktober 2019. (Foto: xinhuanet.com)

Jakarta - Tim nasional Indonesia U-22 kembali mengalami kekalahan di CFA Team China Chong Qing Three Gorges Bank Cup International Football Tournament 2019. Timnas yang mengandalkan sepenuhnya Egy Maulana Vikry tak berkutik dan dipaksa menyerah 0-1 oleh Yordania di Stadion Archway, Changqing, China, Minggu 13 Oktober 2019.

Timnas yang dipersiapkan tampil di SEA Games 2019 Filipina ini menelan kekalahan kedua. Sebelumnya, tim asuhan Indra Sjafri dikalahkan tuan rumah China 0-2. Ini berarti tim Garuda Muda belum sekalipun mencetak gol di turnamen tersebut. 

Meski kalah, penampilan timnas sesungguhnya tak mengecewakan. Timnas, seperti dikutip Antara, yang mengandalkan Egy Maulana bermain terbuka saat menghadapi Yordania. Mereka pun sempat merepotkan pertahanan lawan saat pemain sayap timnas yang rata-rata memiliki kecepatan melakukan penetrasi ke pertahanan lawan. 

Pada menit 36, Egy Maulana sempat masuk ke pertahanan Yordania. Pemain Lechia Gdansk ini kemudian melepaskan umpan mengarah Witan Sulaiman. Namun sepakannya melambung di atas mistar.

Sepanjang pertandingan, Indonesia selalu mengandalkan Egy Maulana. Bola-bola selalu diarahkan ke pemain bernomor punggung 10 itu. Hanya, umpan-umpan silang yang dilepaskannya selalu bisa dipatahkan bek Yordania

Yordania sesungguhnya juga melakukan tekanan. Mereka menampilkan pressing ketat. Dengan memaksimalkan keunggulan postur tubuh yang lebih tinggi, Yordania ini memilih memainkan bola-bola atas. 

Para pemain lebih banyak melakukan umpan lambung. Namun serangan mereka masih bisa digagalkan barisan pertahanan tim muda Indonesia. Sampai akhir babak pertama, skor masih 0-0.

Memasuki babak kedua, Yordania mengambil inisiatif serangan. Mereka lebih menekan pertahanan Indonesia dibandingkan babak sebelumnya. Bahkan Yordania bisa menempatkan empat pemain di garis pertahanan Indonesia.

Yordania akhirnya sukses membobol gawang Indonesia berhasil dijebol lewat Yazan Al Naimat. Gol Al Naimat tercipta lewat sepakan setengah voli di kotak penalti pada menit 48.

Dalam posisi tertinggal, Indra memasukkan beberapa pemain untuk meningkatkan tekanan. Hanya, serangan mereka tetap tak membuahkan hasil. 

Bahkan pada menit-menit akhir, kualitas permainan Indonesia menurun. Mereka beberapa kali melakukan kesalahan mendasar seperti salah umpan hingga bola dengan mudah direbut lawan. Hingga pertandingan usai skor 0-1 untuk kemenangan Yordania tetap bertahan.

Dengan hasil ini, Yordania mengakhiri turnamen dengan kemenangan. Sebelumnya, mereka kalah dari China dan Arab Saudi. Indonesia sendiri masih menyisakan laga terakhir melawan Arab Saudi pada Selasa 15 Oktober 2019. []

Berita terkait
Timnas U-22 Rotasi Pemain Lawan Yordania
Pelatih tim nasional U-22 Indra Sjafri merotasi pemain saat menghadapi Yordania di Stadion Archway, Minggu 13 Oktober 2019.
Timnas U-22 Kalah, Bek Firza Andika Buat Gol Bunuh Diri
Tim nasional U-22 menelan kekalahan 0-2 dari China di turnamen di China, Jumat 11 Oktober 2019.
Foto: Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Cina
Semua pertandingan turnamen ini akan diadakan di Wuhan Sport Centre, Cina dan disiarkan langsung di RCTI.
0
Melihat Epiknya Momen Malam HUT DKI Jakarta Lewat Lensa Galaxy S22 Series 5G
Selain hadir ke kegiatan-kegiatan yang termasuk ke dalam agenda perayaan HUT DKI Jakarta, kamu juga bisa merayakannya dengan jalan-jalan.