Young Boys Vs Roma, Peres dan Kumbulla Menangkan Giallorossi

AS Roma meraih kemenangan di laga perdana Liga Euroa dengan mengalahkan tuan rumah BSC Young Boys Berne. Roma tertinggal lebih dulu sebelum menang.
AS Roma mengalahkan tuan rumah BSC Young Boys Berne 2-1 di pertandingan pertama Grup A Liga Europa di Stadion Wankdorf, Jumat, 23 Oktober 2020 dini hari WIB. Tampak pemain Roma Bruno Peres saat mencetak gol di laga itu. (Foto: Tagar/Twitter/ASRomaEN)

Jakarta - AS Roma tertinggal lebih dulu sebelum mengalahkan tuan rumah BSC Young Boys Berne di pertandingan pertama Grup A Liga Europa di Stadion Wankdorf, Jumat, 23 Oktober 2020 dini hari WIB. Kemenangan Giallorossi diantarkan Bruno Peres dan Marash Kumbulla. 

Roma mengawali pertarungan di Liga Europa dengan hasil memuaskan. Tertinggal lebih dulu, namun mereka mampu bangkit untuk meraih kemenangan. 

Raihan 3 poin membawa Roma menduduki peringkat 2 di klasemen. Sedangkan Young Boys berada di posisi ke-3. Posisi pertama diduduki CFR Cluj yang meraih kemenangan 2-0 atas tuan ruah CSKA Sofia. 

Ini pertandingan yang tidak mudah. Ingat Juventus pernah kalah di sini beberapa tahun lalu

Pelatih Roma Paulo Fonseca menunjukkan kepuasan atas kemenangan di laga tandang. Diakui dia, laga tersebut memang tak mudah. Apalagi, Fonseca merotasi tidak kurang 9 pemain saat mengalahkan Benevento 5-2 di kompetisi Liga Italia, termasuk striker Edin Dzeko yang diturunkan selama 30 menit terakhir.

"Yang terutama adalah menaruh kepercayaan kepada semua pemain Anda," kata Fonseca kepada Sky Sport Italia

"Ini pertandingan yang tidak mudah. Ingat Juventus pernah kalah di sini beberapa tahun lalu. Dan Young Boys memenangkan 15 laga kandang secara berturut-turut. Jadi penting meraih kemenangan," ujar dia. 

Roma Tertinggal Lewat Penalti Nsame

Di laga itu, Roma tertinggal lebih dulu saat Young Boys unggul dari hadiah penalti di menit 14. Penalti diberikan setelah gelandang Bryan Cristante melakukan pelanggaran terhadap Fabian Rieder di kotak terlarang Roma. 

Wasit langsung menunjuk titik putih. Eksekusi itu dituntaskan dengan baik oleh striker Jean Pierre Nsame. Skor 1-0 yang berhasil dipertahankan oleh tuan rumah sampai jeda babak pertama. 

Di babak ke-2, Roma mulai bangkit dan melakukan tekanan terhadap pertahanan Young Boys. Masuknya Dzeko mampu mempertajam serangan mereka. 

Terbukti Roma berhasil menyamakan kedudukan di menit 69. Gol berawal dari aksi Dzeko yang bergerak ke area pertahanan Young Boys. Dia kemudian menyodorkan bola kepada Peres yang melepaskan tendangan ke gawang tanpa bisa diselamatkan kiper David Von Ballmos. 

Roma tak butuh waktu lama untuk berbalik unggul. Kali ini gol dihasilkan Kumbulla yang menyambut umpan silang Henrikh Mkhitaryan di menit 73. 

Skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan Roma. Tidak ada lagi gol yang tercipta sehingga Roma akhirnya yang memenangkan laga. []

Berita terkait
Jadwal Liga Europa, Ujian AS Roma dan AC Milan
Tim-tim Serie A Italia menghadapi ujian di laga pertama Liga Europa. AS Roma menghadapi Young Boys, sedangkan AC Milan bertemu Celtic.
AS Roma Masih Tanpa Smalling di Liga Europa
AS Roma belum bisa diperkuat bek Chris Smalling saat menghadapi BSC Young Boys di Liga Europa. Smalling cedera lutut dan absen di laga sebelumnya.
5 Gol di Liga Italia, Modal AS Roma di Liga Europa
AS Roma sempat tertinggal sebelum menghajar Benevento di laga Liga Italia. Kemenangan itu menjadi modal berharga Roma saat berlaga di Liga Europa.