Warga Palembang Temukan Bayi Masih Ada Tali Pusar

Warga Kota Pelembang, Sumatera Selatan, digegerkan dengan penemuan bayi yang masih mememiliki tali pusar.
Bayi yang ditemukan di Jalan Wahid Hasyim, Kecamatan Seberang Ulu Satu, Kota Pelembang, Sumatera Selatan, Selasa 25 Februari 2020. (Foto: Tagar/Yuyun)

Palembang - Warga Gang Setia Kota, Jalan Wahid Hasyim, Kecamatan Seberang Ulu Satu, Kota Pelembang, Sumatera Selatan, digegerkan dengan penemuan bayi yang masih mememiliki tali pusar.

"Waktu saya mengeluarkan motor, saya lihat ada bayi menangis di bawah tangga rumah, bayinya laki-laki dan masih ada tali pusar," ungkap Diana, warga yang pertama kali menemukan bayi di depan rumahnya, Selasa, 25 Februari 2020.

saya siap untuk merawat sementara bayi karena istri saya juga masih menyusui

Kepala Unit Intelijen Kepolisian Sektor Seberang Ulu Satu Inpektur Dua Polisi Noval, menyebut sudah mendapat informasi atas temuan bayi tersebut. 

Dia mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan dan pengembangan.

"Saat ini sedang kita selidiki siapa orang tua dari bayi tersebut," katanya.

Disebutkannya, kini bayi tersebut sedang berada di Klinik Mandiri Zubaida, tak jauh dari lokasi penemuan.

"Namun saya siap untuk merawat sementara bayi karena istri saya juga masih menyusui apalagi si bayi butuh asupan gizi," ungkapnya.[]

Berita terkait
Pemotor Bawa Ganja 12 Kg Kelabui Polisi di Palembang
Seorang pengendara sepeda motor yang membawa ganja seberat 12 kilogram di Kota Palembang lolos dari tangkapan polisi yang melakukan razia.
Lezat, Resep Es Kacang Merah Khas Palembang
Es kacang merah khas Palembang sangat lezat dan nikmat, bahkan cocok menghilangkan dahaga.
Bandit Palembang Dilumpuhkan dengan Timah Panas
Empat bandit jalanan di Kota Palembang, ditangkap dan dilumpuhkan dengan tembakan timah panas polisi.
0
Menkeu AS dan Deputi PM Kanada Bahas Inflasi dan Efek Perang di Ukraina
Yellen bertemu dengan Freeland dan janjikan kerja sama berbagai hal mulai dari sanksi terhadap Rusia hingga peningkatan produksi energi