Video: Sri Mulyani Komentari Target Indonesia Jadi Negara Maju Pada 2045
Reporter

Tagarians, Indonesia menargetkan bisa menjadi negara maju pada tahun 2045 mendatang. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pendapatan per kapita masyarakat yang tinggi dan kinerja ekonomi nasional, hanyalah sebagian dari indikator untuk Indonesia jadi negara maju. Dia menyebutkan, Indonesia harus memenuhi persyaratan lainnya seperti Sumber Daya Manusia yang berkualitas. Sri Mulyani mengatakan hal itu dalam pembukaan Olimpiade APBN 2021 di Jakarta, Minggu, 12 September 2021. Selain itu, aspek fisik Indonesia juga akan diukur untuk menjadi negara maju, sehingga infrastruktur jalan tol, jalan raya, transportasi modern, dan kereta cepat harus terus dibangun oleh pemerintah. Simak selengkapnya di Tagar TV.

Editor