Valentino Rosi Kecewa Balapan Tak Sesuai Harapan

Rossi sejatinya memulai balapan dari posisi ke-16. Sayangnya, ia tidak bisa memperbaiki posisinya terlalu jauh ketika menyentuh garis finis.
Valentino Rossi saat balapan pada MotoGP Italia 2021. (Foto: Tagar/AFP/Tiziana FABI)

Jakarta - Pembalap berjuluk The Doctor, Valentivo Rossi, merasa kecawa karena masih belum bisa keluar dari tren buruk. Dalam balapan gelaran MotoGP Jerman 2021 yang berlangsung di Sirkuit Sachsenring, Minggu, 21 Juni, hanya bisa finis di posisi ke-14.

Rossi sejatinya memulai balapan dari posisi ke-16. Sayangnya, ia tidak bisa memperbaiki posisinya terlalu jauh ketika menyentuh garis finis. 

Ironisnya, catatan waktu milik Rossi bahkan terpaut sampai 22,300 detik dari Marc Marquez yang memenangi balapan. Padahal, sebelum seri MotoGP Jerman 2021 dilangsungkan, Rossi memiliki perasaan positif untuk meraih hasil bagus.


 Saya berharap lebih, saya berharap untuk berbuat lebih baik.


“Saya memiliki perasaan yang baik dalam pemanasan, saya menikmatinya, saya bisa tampil cukup konstan, dan dengan waktu yang baik,” ujar Valentino Rossi, Selasa 22 Juni 2021.

“Saya mulai optimis, tetapi dalam balapan semuanya lebih sulit. Saya membutuhkan rute yang bagus, tetapi saya malah memulai dengan buruk. Ketika saya harus bertarung, itu tidak mudah, meski saya melakukan enam kali overtake,” ujarnya.

“Kemudian, saya harus memperlambat, saya tidak bisa menangani masalah pada ban lagi. Saya berharap lebih, saya berharap untuk berbuat lebih baik,” katanya.

Diketahui, Marquez sendiri awalnya senasib dengan Rossi di MotoGP 2021, yang mana mereka kerap mendapat hasil buruk. Posisi mereka di klasemen sementara MotoGP 2021 bahkan saling berdekatan. Marquez menempati urutan ke-18 dengan 16 poin, sementara Rossi di urutan ke-19 dengan 17 poin sebelum dihelatnya MotoGP Jerman 2021 ini.

Kendati demikian, semua kondisi itu berubah usai MotoGP Jerman 2021. Sebab, Marc Marquez berhasil menenangi balapan di seri tersebut. Alhasil, posisi Marquez langsung meroket ke tempat 10 di klasemen, sedangkan Rossi masih tertahan di urutan ke-19.

Mendapati kondisi ini, Rossi sendiri mengaku cukup kecewa karena balapan tak berjalan sesuai harapan. Sebab, dia sempat mengharapkan hasil lebih baik usai menunjukkan peningkatan yang baik di awal balapan. []

Baca Juga: Profil Valentino Rossi, Sempat Balik pada Mantan

Berita terkait
Hasil Tes MotoGP Qatar 2021, Valentino Rossi di Urutan ke-13
Berikut Tagar rangkumkan hasil lengkap tes hari pertama MotoGP Qatar, pada Sabtu, 6 Maret 2021.
Infografis: Kronologi Pembalap Valentino Rossi Positif C-19
Pembalap MotoGP Italia Valentino Rossi tidak bisa menghindari penyakit pandemi yang sedang menjadi momok dunia. Ini kronologi dalam infografis.
Deretan Fakta Pebalap MotoGP Valentino Rossi Positif Covid19
Akun resmi MotoGP mengumumkan pebalap senior Valentino Rossi positif tertular virus corona (Covid-19), Kamis, 15 Oktober 2020 malam.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi