Usai Azan Asar, Api Lahap 5 Ruko di Abdya Aceh

Kebakaran hebat melanda lima ruko di jalan At-taqwa Desa Meudang Ara, Kecamatan Blangpidie Kabupaten Aceh Barat Daya .
Tim pemadam kebakaran BPBK Abdya bersama warga sedang berusaha memadamkan api yang membakar 5 ruko di Blangpidie Aceh Barat Daya, Kamis, 14 Mei 2020. (Foto: Tagar/Syamsurizal)

Aceh Barat Daya - Kebakaran hebat melanda lima ruko di jalan At-taqwa Desa Meudang Ara, Kecamatan Blangpidie Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Aceh tepatnya di depan Hotel Lauser Blangpidie, Kamis, 14 Mei 2020.

Kepala Badan Penangulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Abdya, Amiruddin, kepada Tagar mengatakan api telah meratakan sebanyak tiga ruko sementara dua sisanya tidak namun api membakar dinding, atap dan sejumlah bagian ruko.

"Data sementara yang rata tiga ya, duanya juga terbakar," kata Amir, Kamis, 14 Mei 2020.

Kami masih melakukan pendataan.

Lanjut Amir, untuk saat ini masih fokus memadamkan sisa-sisa bara api yang masih mengeluarkan asap, sehingga dugaan tentang sebab kebakaran belum bisa dijawab, selain itu juga sedang melakukan pendataan kelima pemilik ruko.

"Kami masih melakukan pendataan, sebagian tim masih melakukan pemadaman api," ujar Amir.

Amir menambahkan, kebakaran diketahui terjadi saat memasuki salat Asar, mendapat informasi tentang ruko tersebut terbakar, 6 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Lantaran bangunan ruko berkontruksi kayu dan bahan mudah terbakar, membuat api cepat membesar dan merambat.

"Ada laundry, ada gudang perabot dan warung, semuanya berkontruksi kayu yang mudah terbakar," ujar Amir.

Kerugian akibat kebakaran 5 ruko ini ditafsirnya mencapa miliaran, sebab ruko yang terbakar berupa laundry, gudang prabotan yang berisi barang dan warung."Tidak ada korban jiwa, kalau kerugian kami tafsir sampai beberap miliar," katanya. []

Berita terkait
Ekspor Kopi Aceh Sangat Terganggu Gara-gara Corona
Sejumlah sektor yang berdampak langsung terhadap corona, terutama pada penurunan kinerja lapangan usaha perdagangan besar dan eceran dan kopi Aceh.
Murid SD di Aceh Mulai Sekolah di Tengah Corona
Meski pandemi corona belum dinyatakan aman, namun, Sekolah Dasar (SD) di Subulussalalam, Aceh sudah dibuka.
Keliling Pasar Ingatkan Wajib Masker di Banda Aceh
Perwal nomor 25 Tahun 2020 ini juga berlaku bagi masyarakat luar daerah yang datang ke Banda Aceh.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.