Update Covid-19 Positif 160.165, Sembuh 115.409

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan jumlah kasus baru yang positif terpapar Covid-19, Rabu, 26 Agustus 2020 sebanyak 2.306 orang.
Petugas pemadam kebakaran melakukan penyemprotan disinfektan di Pusat Perbelanjaan MargoCity, Depok, Jawa Barat, Sabtu, 22 Agustus 2020. (Foto: Antara/Asprilla Dwi Adha)

Jakarta - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan jumlah kasus baru yang positif terpapar Covid-19, Rabu, 26 Agustus 2020 sebanyak 2.306 orang. Penjelasan dipaparkan melalui akun media sosial Twitter Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) @BNPB_Indonesia, Rabu, 26 Agustus 2020.

Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap 29.312 spesimen, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melaporkan per Rabu, 26 Agustus 2020 pasien positif Covid-19 bertambah sebanyak 2.306 orang. Sehingga total kasus pasien positif Covid-19 menjadi 160.165 orang.

Kemudian, untuk pasien yang sembuh dilaporkan meningkat 2.542 orang, sehingga total sembuh menjadi 115.409 orang. Sementara pasien yang meninggal bertambah sebanyak 86 orang, jadi total pasien meninggal menjadi 6.944 orang.

Hingga saat ini 485 kabupaten kota di 34 provinsi Indonesia sudah terdampak virus corona. Pihak Satuan Tugas Penanganan Covid-19 masih melakukan pengawasan terhadap kasus suspek hari ini sebanyak 77.056 orang.

Pengujian antigen berbasis real time polymerase chain reaction (PCR) sudah dilakukan di seluruh Indonesia pada 1.212.468 orang dan hasil negatif sebanyak 1.052.303 orang.

Pemerintah menyampaikan imbauan untuk memutus rantai Covid-19 dengan menjalankan protokol kesehatan, yakni menggunakan masker untuk melindungi diri dan melindungi sesama, cuci tangan pakai sabun, hindari kerumunan, dan menjaga jarak. []

Berita terkait
Wali Kota Tangerang: Pabrik Jadi Klaster Baru Covid-19
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan salah satu pabrik ada yang menjadi klaster baru COvid-19.
Jokowi Tekankan 3 Tahapan Pembukaan Wilayah Covid-19
Presiden Jokowi menekankan 3 tahapan dalam membuka sebuah wilayah Covid-19.
Ketua PN Medan dan Istri Dikabarkan Positif Covid-19
Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kota Medan, Sumatera Utara, Sutio Jumagi Akhirno dikabarkan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes swab.
0
Surya Paloh Sebut Nasdem Tidak Membajak Ganjar Pranowo
Bagi Nasdem, calon pemimpin tak harus dari internal partai. Ganjar Pranowo kader PDIP itu baik, harus didukung. Tidak ada membajak. Surya Paloh.