Tunggangan Jokowi vs Tunggangan Prabowo

Versi tunggangan Jokowi dan tunggangan Prabowo memiliki versi yang berbeda.
Tunggangan Jokowi vs Tunggangan Prabowo. (Foto: Istimewa)

Jakarta, (Tagar 19/3/2019) - Masyarakat Indonesia pastinya sudah mengetahui kebiasaan dari Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo dan Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto. Keduanya memiliki ciri khas tersendiri.

Siapa yang tak tahu kebiasaan Jokowi yang suka menunggangi sepeda dan sepeda motor gede. Kendati sudah menjadi presiden dan dikawal banyak Paspampres, Jokowi tidak menghilangkan kebiasaannya bersepeda di akhir pekan. 

Sama seperti saat menjabat Gubernur DKI, Jokowi sering bersepeda menembus kerumunan warga di acara car free day. Bedanya, setelah menjadi Presiden Jokowi lebih sering bersepeda di sekitar Istana Bogor.  

Jokowi juga dalam berbagai kegiatannya selalu terlihat mengendarai sepeda, seperti dalam acara Gowes Bandung Lautan Sepeda di Depan Gedung Sate beberapa waktu lalu. Saat itu Jokowi bersepeda menempuh jarak  5 kilometer dengan titik finish kembali berada di depan Gedung Sate, Bandung.

Presiden Joko Widodo juga pernah terlihat bersepeda menuju tempat kerjanya di Bogor, di saat bersamaan massa reuni 212 mengepung dan memenuhi kawasan Monas. Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelumnya telah dipastikan tidak diundang untuk hadir dalam acara Reuni 212 yang digelar di kawasan Monas, Jakarta Pusat. Mantan gubernur DKI Jakarta itu pun memilih bersepeda untuk hadir menyaksikan pemasangan instalasi listrik PLN di Kelurahan Bantarjati, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.

Jokowi menempuh perjalanan sekitar 1,5 km ditemani Menteri BUMN Rini Soemarno, sejumlah dirut BUMN, dan Paspampres. Jokowi tak lupa menyapa warga saat mengendarai sepeda. Tak sedikit warga juga berusaha mendekat dan mengabadikan momen tersebut dengan kamera ponsel mereka.

Jokowi juga suka mengendarai motor gede (moge), turing ke Sukabumi dengan motor custom Royal Enfield karya anak bangsa. Motor ini dipajang di Indonesia International Motor Show 2018 bersama dengan motor putranya, Gibran Rakabuming. Bahkan, ia pernah menjajal ruas jalan Papua dengan menggunakan motor trail.

Saat itu Jokowi meninjau langsung pembangunan jalan Trans Papua ruas Wamena-Mamugu 1 bersama Penglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan Menteri Pekerjaan Umum Basuki Hadimuljono. 

Pastinya ini bukan sekedar sensasi saja. Melainkan keputusan ini harus diambil karena Jokowi ingin mengetahui dan melihat langsung kesulitan yang dialami selama membangun jalan yang kini telah mencapai tujuh kilometer tersebut.

Sepeda dan Moge bagi Jokowi bukan hal yang asing lagi didengar sekarang ini. Apalagi, masyarakat juga mengetahui kebiasaan Jokowi yang sering mengendarai sepada dan moge saat dirinya melakukan kunjungan kerja.

PrabowoTunggangan Jokowi vs Tunggangan Prabowo. (Foto: Istimewa

Berbeda dengan Jokowi, Prabowo Subianto yang memiliki kebiasaan berkuda. Ketua Umum Partai Gerindra ini, sangat menggemari olahraga berkuda sejak muda. Akibat hobinya itu, Prabowo sampai punya 17 ekor kuda berjenis Lusiano dan kuda-kuda tersebut didatangkan langsung dari Portugal. 

Kuda milik Prabowo itu adalah jenis unggulan. Khusus kuda Lusiano, ia memiliki sebuah kandang khusus yang dibuat di dekat villa di Bukit Hambalang. Hoby Prabowo menunggangi kuda ini juga bukanlah hal yang asing lagi di dengar.

Di era Pilpres, Prabowo juga kerap kali terlihat menunggangi mobil saat dirinya berkampanye. Apakah ini merupakan cara mengambil simpatik masyarakat atau sensasi. Tak ada yang tahu apa tujuannya berdiri di atas mobil.

Kini momen Prabowo berdiri diatas mobil saat berkampanye sudah jadi ciri khasnya sendiri. Masyarakat pastinya belum lupa dengan Prabowo yang berdiri di atas mobil itu saat dirinya hendak mendaftar sebagai peserta Pemilu Presiden ke KPU di Jalan Imam Bonjol, Jakarta beberapa waktu lalu. Saat itu ia menyapa pendukungnya dari atas mobil dengan menggunakan baju putih dan peci hitamnya.

Bahkan terakhir, sempat viral video Prabowo yang memukul dan mengusir laki-laki berbaju batik dari atas mobil. Prabowo yang tampak mengenakan baju coklat sedang berdiri di atas sunroof mobil hitam. Berdiri di atas mobil ini adalah bagian dari cara Prabowo dalam berkampanye menjelang Pilpres 2019. []

Berita terkait