Trik Menjaga Kesehatan Saat Liburan Akhir Tahun

Ketika berlibur sangat penting untuk menjaga kesehatan, masa iya saat sedang asik-asik malah sakit. Apalagi liburan tahun baru sudah di depan mata.
Trik Menjaga Kesehatan Saat Liburan Akhir Tahun (Foto: pexels/Visionpic)

Jakarta - Berlibur selalu menjadi hal terbaik untuk memanjakan diri dari aktivitas yang menimbulkan rasa stres dan jenuh. Namun, kesehatan ketika berlibur juga harus menjadi sesuatu yang harus diperhatikan.

Ada beberapa trik untuk menjaga kesehatan agar tidak mudah terserang penyakit ketika sedang menikmati liburan. Terkadang saking asiknya berlibur kemudian lupa menerapkan pola hidup sehat.

Berikut Tagar rangkumkan beberapa trik untuk menjaga kesehatan selama berlibur.

1. Perhatikan Pola Makan

BratwurstEmpat Makanan Berlin, Kota Sandhy Sondoro Ngamen. (Foto: Instagram/station_berlin)

Ketika berlibur cukup penting untuk menjaga pola makan yang teratur. Karena ketika sedang beraktivitas apalagi berlibur banyak tenaga yang terkuras tanpa sadar.

Selain itu, usahakan untuk sarapan setiap pagi karena hal ini sangat penting agar perut tidak kosong dan tidak mudah masuk angin. Menjaga asupan makan juga menjadi faktor penting, biasakan mengurangi dan hindari makanan cepat saji, karena mengandung penyedap rasa berlebih serta bahan pengawet.

Mengganti makanan yang lebih sehat menjadi cara yang ampuh untuk menjaga kesehatan. Konsumsi makanan bergizi dan mengandung banyak vitamin, seperti buah-buahan serta sayur-sayuran. Bila perlu bawalah suplemen vitamin agar kesehatan terus terjaga.

Tidak hanya itu, memperhatikan kebersihan makanan yang dikonsumsi juga penting. Jika menyantap makanan di tempat makan umum pastikan tempat dan bahan yang digunakan bersih, agar tidak mudah terkena kuman yang menyebabkan penyakit.

Kebersihan diri sendiri seperti cuci tangan sebelum makan merupakan hal sederhana yang perlu diperhatikan.

Satu catatan lagi, ketika sedang menikmati wisata kuliner, biasakan tidak berlebihan menyantap makanan. Karena tidak sehat untuk tubuh.

2. Menjaga Kebutuhan Cairan Tubuh

DehidrasiTrik Menjaga Kesehatan Saat Liburan Akhir Tahun (Foto: pexels/Visionpic)

Perjalanan panjang terlebih panasnya siang hari dapat menguras kadar cairan yang ada di dalam tubuh. Setiap bepergian dari satu tempat ke tempat lainnya, jangan lupa menjaga cairan agar tetap terpenuhi.

Membawa botol minum air sendiri dapat membantu mengurangi resiko terkena dehidrasi, hal ini merupakan cara sederhana yang bisa diantisipasi oleh diri sendiri.

3. Istirahat yang Cukup

Ilustrasi TidurIlustrasi Tidur. (Pixabay/Free-Photos)

Berlibur sudah pasti akan bepergian kemanapun yang diinginkan. Mesikpun fisik terasa lelah sudah pasti akan sangat mengusahakan untuk ke tempat yang ingin dituju.

Disarankan ketika tubuh terasa lelah cobalah untuk menyisihkan waktu untuk beristirahat. Karena tubuh tidak bisa dibohongi ketika merasa letih, jika terus dipaksakan bisa menimbulkan penyakit.

Meluangkan waktu untuk beristirahat wajib untuk dilakukan. Cara yang ampuh untuk daya tahan tubuh tetap stabil yaitu dengan tidur yang cukup.

Karena dengan tidur, terjadi peningkatan produksi sistem kekebalan tubuh dan protein yang tentu dapat melawan penyakit. Usahakan tidur dalam jangka waktu delapan jam pada malam hari saat sedang pergi berlibur.

4. Sempatkan Berolahraga

OlahragaOlahraga. (Foto: pixabay.com)

Meskipun liburan identik dengan waktu untuk bersenang-senang baik bepergian ke tempat wisata maupun berwisata kuliner, bukan berarti lupa berolahraga.

Olahraga salah satu aktivitas yang sangat berguna agar tubuh tetap sehat dan bugar. Tidak hanya itu, penyakit juga tidak akan suka untuk menyerang tubuh.

Menyisihkan diri untuk berolahraga sangat baik dilakukan, apalagi ketika liburan tidak bisa mengontrol asupan makanan, seperti makanan berlemak, berkolesterol tinggi, dan kadar gula yang tinggi.

Lawan rasa malas untuk meluangkan waktu setidaknya 30 menit untuk olahraga, untuk menguras makanan berlebih yang telah disantap dengan sesukanya.

5. Mencari Informasi Penting

Kementerian PUPRSistim Informasi Rumah Masyarakat Terdampak Bencana (Sirumba). (Foto: dok. Ditjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR)

Selama melakukan perjalanan liburan, perlu mencari beberapa informasi penting yang wajib diketahui, seperti laporan cuaca atau situasi lalu lintas perjalanan yang akan dilalui.

Informasi tersebut sangat penting untuk mengantisipasi ketika cuaca sedang memburuk. Sebelumnya, bisa mempersiapkan spot mana yang bisa dijadikan tempat beristirahat sampai keadaan cuaca atau lalu lintas kembali normal.

Hal ini sangat berguna jika berlibur bersama keluarga, apalagi masih memiliki balita yang masih rewel.

6. Hindari Rasa Stres

StresIlustrasi stres. (Foto: Pixabay/Mandyme27)

Tujuan dari liburan ini biasanya untuk menghilangkan pikiran yang membuat terbebani, agar hati dan pikiran bahagia. 

Biasanya saat berlibur ada saja masalah yang tidak bisa dihindari, seperti macet, cuaca tidak menentu, tempat wisata yang penuh terkadang justru membuat lebih stres.

Tips mengatasinya yaitu dengan cara sering-seringlah menarik napas dalam-dalam, berguna untuk membuat pikiran tetap tenang. Selain itu, selalu menginggat berlibur merupakan aktivitas yang seharusnya membuat rasa senang serta bahagia. []

Berita terkait
5 Penginapan Murah Liburan Akhir Tahun di Yogyakarta
Tagar memiliki lima rekomendasi penginapan untuk liburan akhir tahun bila sedang berlibur di Yogyakarta. Yuks dicek.
Tips Membeli Tiket Pesawat Liburan Akhir Tahun
Liburan akhir tahun selalu menjadi kesempatan untuk melepas rindu dengan keluarga, apalagi buat perantau yang ingin pulang kampung.
Jokowi Tawarkan Lima Destinasi Liburan Akhir Tahun
Libur akhir tahun jadi agenda perusahaan dan keluarga yang memilih destinasi dalam negeri atau luar negeri, Jokowi menawarkan lima destinasi baru
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.