Tips Cepat Paham Bahasa Inggris Tanpa Les

Misalnya saja saat mendaftar kerja atau kuliah pasti kalian akan menemukan ketentuan yang mencari kandidat yang fasih berbahasa Inggris.
Cara cepat belajar bahasa Inggris (Foto: Tagar/Freepik/Drobotdean)

Jakarta – Kemampuan berbahasa Inggris saat ini sangat penting dikuasai setiap orang. Pasalnya bahasa Inggris merupakan bahasa universal yang dibutuhkan untuk berbagai keperluan. Misalnya saja saat mendaftar kerja atau kuliah pasti kalian akan menemukan ketentuan yang mencari kandidat yang fasih berbahasa Inggris.

Bahasa Inggris sebenarnya termasuk salah satu bahasa asing yang cukup mudah untuk dipelajari. Tapi bagi pemula biasanya takut melihat tata bahasanya yang terlihat rumit. Ketika mulai belajar bahasa, sebagian besar orang menyerah sebelum mencoba. Tentunya belajar bahasa tidak semudah itu, apalagi menghafal kosakata yang terdengar asing.

Anda tidak perlu mengetahui semua kosakata yang terdapat di kamus. Sebenarnya dalam bahasa Inggris hanya butuh sekitar 300 kata yang meliputi 65% bacaan dan penulisan sehari-hari. Belajar bahasa Inggris bisa dipelajari dengan mudah tanpa les sekalipun. Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda lakukan ketika belajar bahasa Inggris.


Perbanyak Baca Buku Bahasa Inggris

Membaca buku bahasa Inggris secara tidak langsung akan melatih kemampuan Anda dalam menerjemahkan kalimat berbahasa Inggris. Awalnya pasti merasa kesulitan karena belum terbiasa. Dengan membaca buku Anda sekaligus bisa belajar komposisi kalimat atau grammar dalam bahasa Inggris.


Selalu Catat Kosakata Baru

Setiap kosakata baru yang berhasil didapatkan sebaiknya dicatat ke dalam catatan khusus. Dengan catatan ini sebagai pengingat kalau Anda lupa arti dari kata-kata yang sulit. Selain itu, Anda bisa belajar menghafalkan setiap kosa kata yang tertulis dalam notebook. Tujuannya pencatatan ini agar semakin terbiasa dengan penggunaan kata tersebut dan pastinya tidak lupa sama artinya.


Latihan dengan Musik dan Film

Mendengarkan lagu dan film berbahasa Inggris secara rutin, membantu Anda memperkaya kosakata dalam bahasa Inggris. Sekaligus mengajarkan bagaimana cara melafalkan kata yang diucapkan. Anda bisa manfaatkan Google Translate untuk kata-kata yang belum diketahui, agar tahu arti lirik atau kalimat yang diucapkan. Semakin sering mendengarkan kata-kata dalam bahasa Inggris, pendengaranmu juga semakin baik.


Simak Berita TV Bahasa Inggris

Kenapa harus belajar bahasa Inggris dari berita TV? Sebab, pengucapannya bahasa Inggris yang lumayan cepat, intonasi dari setiap pembawa acara berita juga berbeda-beda. Ditambah, kalimat yang digunakan dalam berita sangat baku dan terkadang bukan kosakata yang sering dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Ini adalah langkah dimana Anda sudah dapat menangkap setiap kata dalam lirik lagu.


Jadikan Bahasa Kedua

Ketika belajar bahasa Inggris biasanya kita hanya paham secara teks atau lisan saja. Namun jika diminta berbicara dalam bahasa Inggris setiap kata masih berbelit-belit. 

Itu permasalahan yang sering ditemui, salah satu solusi yang bisa Anda lakukan agar lancar berbicara dalam bahasa Inggris dengan menjadikannya bahasa kedua. Anda bisa mempraktekkannya setiap hari dengan teman yang juga sedang belajar bahasa Inggris. Semakin sering mengucapkannya dalam keseharian, semakin mudah juga Anda menguasai bahasa Inggris.

Belajar hal baru memang sangat menyenangkan, carilah metode belajar yang sesuai agar proses belajar yang Anda lakukan semakin cepat. Bahasa Inggris sangat dibutuhkan dalam berbagai hal, jika menguasai bahasa asing, artinya membuka dunia baru. Nikmati setiap proses pembelajaran, jangan takut salah dalam bahasa Inggris. Jadikan kesalahan tersebut sebagai guru terbaik agar lebih baik kedepannya.[]


(Egy Setya Ramadhan)

Baca Juga:

Berita terkait
Tips Menambah Kosakata Bahasa Inggris untuk Kamu
Beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk memperkaya kosakata bahasa Inggrismu.
Mahasiswa Unhas Juara Debat Bahasa Inggris Tingkat Asia
Dua mahasiswa Universitas Hasanuddin Makassar (Unhas) berhasil meraih juara ke dua dalam lomba Debat Bahasa Inggris tingkat Asia
Wajib Berbahasa Inggris saat Jam Sekolah di Kabupaten Aceh
Dari tingkat SD, siswa siswi harus berkomunikasi dengan bahasa Inggris.
0
Pandemi dan Krisis Iklim Tingkatkan Buruh Anak di Dunia
Bencana alam, kelangkaan pangan dan perang memaksa jutaan anak-anak di dunia meninggalkan sekolah untuk bekerja