Tiga Hal yang Sedang Diperjuangkan Kubu Moeldoko

Fernando pun meyakini bahwa masyarakat akan mendukung dan hukum akan berpihak pada perjuangan pihak Moeldoko.
Direktur Rumah Politik Indonesia. Fernando Emas.

Jakarta - Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando EMaS menilai ada beberapa hal yang harus diperjuangkan kubu Moeldoko mengenai polemik dengan kubu Agus Harimurti Yudhoyono. Menurutnya, hal itu bukan hanya sekedar persoalan kepemimpinan Partai Demokrat.

"Saya melihat ada persoalan penting dan serius yang sedang diperjuangkan oleh pihak Moeldoko. Kalau saya lihat ada tiga hal penting yang sedang diperjuangkan pihak Moeldoko," kata Fernando kepada Tagar, Rabu, 6 Oktober 2021.

Fernando menegaskan, hal pertama yang dilakukan kubu Moeldoko saat ini adalah berusaha menyelamatkan aset bangsa yang coba ingin dikuasai menjadi aset pribadi. Partai Demokrat, kata Fernando, sebagai aset bangsa yang diharapkan dapat memberikan peran serta dalam membangun negara.

Kedua, ditegaskan Fernando, Partai Demokrat sebagai salah satu pilar demokrasi jangan sampai terjadi kelumpuhan demokrasi karena mengarah pada tindakan yang otoriter. Menurutnya, menyehatkan kembali demokrasi dalam Partai Demokrat yang menjadi tujuan dari Moeldoko dan jajarannya.


Saya juga yakin, para hakim akan mengedepankan hati nurani dalam memutuskan persoalan hukum Partai Demokrat yang bertujuan untuk menyelamatkan aset bangsa.


"Ketiga, pihak Moeldoko sedang berjuang meruntuhkan dinasti politik di dalam Partai Demokrat. Sebagaimana sudah menjadi pembicaraan publik, Partai Demokrat hanya dikuasai oleh trio Yudhoyono sehingga sangat membahayakan sistem kepartaian di dalam Partai Demokrat," katanya.

Fernando pun meyakini bahwa masyarakat akan mendukung dan hukum akan berpihak pada perjuangan pihak Moeldoko yang sedang berjuang menyelamatkan aset bangsa, menyehatkan demokrasi dan meruntuhkan dinasti di dalam Partai Demokrat.

"Saya juga yakin, para hakim akan mengedepankan hati nurani dalam memutuskan persoalan hukum Partai Demokrat yang bertujuan untuk menyelamatkan aset bangsa, menyehatkan demokrasi dan meruntuhkan dinasti di dalam Partai Demokrat," ujarnya.[]

Baca Juga:

Berita terkait
Fernando Emas: Loyalis AHY Jangan Linglung dan Pikun
Direktur Rumah Politik Indonesia Fernando Emas mengatakan loyalis AHY untuk tidak pikun atau berkurangnya daya ingat dan memori yang tersimpan.
Fernando EMaS: Jokowi Sibuk Kerja, Harap Jangan Nyinyir
Para elit harusnya memberikan contoh konkrit kepada masyarakat bukan sibuk untuk mengambil keuntungan politik di tengah situasi krisis.
Fernando: AHY Fokus Saja Hadapi Gugatan KLB Deli Serdang
Fernando Emas, menyarankan kepada Parati Demokrat kubu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk menghadapi proses gugatan di PTUN
0
Hasil Pertemuan AHY dan Surya Paloh di Nasdem Tower
AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono mengaku sudah tiga kali ke Nasdem Tower kantor Surya Paloh. Kesepakatan apa dicapai di pertemuan ketiga mereka.