Teka-teki Pengganti Azis Syamsuddin

Siapakah yang akan menggantikan Aziz Syamsudin di kursi DPR RI sebagai Wakil Ketua DPR RI periode 2019-2024?
Ilustrasi Kekosongan Jabatan (Foto: Tagar/PNGEEG)

Jakarta - Aziz Syamsudin ramai diperbincangkan setelah ia ditetapkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka kasus suap. Aziz Syamsudin adalah seorang politisi yang lahir di Jakarta, 31 Juli 1970. Ia merupakan anggota DPR RI dari fraksi Partai Golkar.

Aziz Syamsudin menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI periode 2019-2024 dari Daerah Pemilihan (Dapil) Lampung II. Ia mengisi jabatan di Komisi III yang membidangi Politik dan keamanan.

Siapakah yang akan menggantikan Aziz Syamsudin di kursi DPR RI sebagai Wakil Ketua DPR RI periode 2019-2024? Menurut pak Qodari selaku pengamat politik, pengganti kursi Wakil Ketua DPR Ri itu harus memenuhi tiga kriteria. yaitu;

- Dekat atau dipercaya oleh ketua umum

- Mempunyai latar belakang Polhukam

- Mempunyai komunikasi yang baik dengan pihak eksternal

"Ini merupakan tiga kriteria penting.," ujar Qodari.

Untuk pengganti kursi Aziz Syamsudin, sudah ada enam nama yang menjadi kandidat kuat pengganti kursi yang akan segera kosong tersebut. Nama – nama yang akan mengisi kursi tersebut adalah.


Tinggal dilihat saja dari tujuh nama ini mana yang banyak memenuhi kriteria, memang yang paling sulit adalah soal kedekatan.


1. Kahar Muzakir

Saat ini dia adalah Ketua fraksi Golkar di DPR RI.


2. Adies Kadir

Saat ini beliau menjabat sebagai sekretaris fraksi.


3. Melchias Marcus Mekeng

Pernah menjadi timses Airlangga Hartanto.


4. Doli Kurnia

Beliau saat ini berada di bidang politik.


5. Meutya Hafid

Sebagai bidang komisi satu.


6. Nurul Arifin

Bernotabene sering mendampingi para ketua umum

Di tambah dengan satu nama Dito Ganinduto, ia adalah orang yang mungkin dekat dengan pak Airlangga Hartarto. “Tinggal dilihat saja dari tujuh nama ini mana yang banyak memenuhi kriteria, memang yang paling sulit adalah soal kedekatan. Tapi saya yakin dari tujuh nama ini lah yang akan keluar," katanya.[]


(Erlangga)

Berita terkait
Azis Syamsuddin Miliki Harta Kekayaan Senilai Rp 100 Miliar
Harta Kekayaan Anggota DPR RI ini termasuk 6 unit kendaraan bermotor, salah satunya mobil Toyota Land Cruiser Jeep seharga Rp 1,59 miliar.
Golkar Masih Mengkaji Kasus Azis Syamsuddin Secara Mendalam
DPP Partai Golkar siap membantu memberikan pendampingan hukum apabila dibutuhkan.
KPK Sayangkan Azis Syamsuddin Terlibat Kasus Korupsi
Penyelenggara negara dan wakil rakyat seharusnya menjadi contoh yang baik. KPK tetap berkomitmen memberantas korupsi tanpa pandang bulu.