Tawuran, Belasan Pelajar di Jeneponto Ditangkap

Hendak tawuran, belasan siswa SMA dari dua sekolah di Kabupaten Jeneponto diamankan polisi
Belasan pelajar di Jeneponto terlibat aksi tawuran diamankan personel polsek Bangkala, Jeneponto, Selasa 3 Desember 2019. (Foto: Tagar/Ardiansyah)

Jeneponto - Belasan pelajar dari dua sekolah berbeda  di Kabupaten Jeneponto, Sul-Sel diamankan personel Polsek Bangkala Polres Jeneponto lantaran terlibat aksi tawuran.

Aksi tawuran ini terjadi dilingkungan Panaikang, Kelurahan Bontorannu, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Selasa 3 Desember 2019.

Ada sekitar 16 pelajar diamankan dari dua sekolah berbeda.

Kapolsek Bangkala, AKP Bactiar mengatakan, belasan pelajar tersebut diamankan lantaran terlibat tawuran hingga mengganggu warga di sekitar lokasi.

"Ada sekitar 16 pelajar diamankan dari dua sekolah berbeda, yakni sekolah SMA Babulsalam Kassi, Kecamatan Tamalatea dengan SMK
Harapan Nusantara, Kecamatan Bangkala, Jeneponto,"kata Bactiar.

Dari hasil interogasi, perkelahian ini dipicu kesalah pahaman antara dua siswa dari masing-masing sekolah.

Kedua siswa yang terlibat konflik ini mengajak solidaritas temannya masing-masing. Keduanya pun janjian berhadap-hadapan di kawasan tersebut.

Para pelajar ini akan dibebaskan setelah dijemput orang tua dan kepala sekolah.

Beruntung warga yang melihat insiden ini langsung menghubungi polisi. Dengan sigap, polisi bertindak memburu para siswa yang tawuran.

“Ini dipicu perkelahian dua siswa dari dua sekolah berbeda kemudian melibatkan solidaritas masing-masing teman hingga perkelahian kelompok terjadi. Mereka kami amankan dan diberi pembinaan,"katanya

Pantauan Tagar belasan pelajar yang sempat diamankan hanya diberi pembinaan oleh petugas, diantaranya kerja bakti dan pembinaan rohani.

"Para pelajar ini akan dibebaskan setelah dijemput orang tua dan kepala sekolah masing-masing,” tutupnya. []

Baca juga:

Berita terkait
Bersihkan Kebun, Pria Jeneponto tewas Disambar Petir
Seorang warga di Kabupaten Jeneponto Sulawesi Selatan meninggal dunia akibat disambar petir.
Aktivis Jeneponto Tuntut Kasus Penyerangan Diusut
Puluhan aktivis di Jeneponto berunjuk rasa di depan Polres Jeneponto, mereka menuntut pelaku penyerangan rekannya agar ditangkap.
Hafiz Muda Jeneponto, Setahun Hafal 30 Juz
Bukan seorang santri, namun Muhammad Saldi berhasil menghafal 30 juz alquran dalam waktu satu tahun.
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.