Tambah 31 Ribu, Covid-19 di RI Cetak Rekor Lagi

Kasus positif Covid-19 kembali memecahkan rekor dengan tambahan 31.189 per hari ini, Selasa, 6 Juli 2021.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Freepik)

Jakarta - Kasus positif Covid-19 kembali memecahkan rekor dengan tambahan 31.189 per hari ini, Selasa, 6 Juli 2021.

Sebagaimana dilihat di situs Kementerian kesehatan, pasien sembuh pada hari ini sebanyak 15.863 Hingga saat ini, 1.958.553 orang telah sembuh dari Covid-19.

Kasus kematian pada hari ini tercatat 728 orang. Secara keseluruhan, sebanyak 61.868 orang meninggal terkait Covid-19. Dikutip dari Worldometers, Indonesia menjadi negara tertinggi kedua di dunia yang menyumbang kasus Covid-19 terbanyak.

Sementara dua hari sebelumnya, posisi kedua tertinggi kasus harian COVID-19 dunia adalah Brasil dengan catatan 27.783 kasus. Menggeser Brasil, posisi Indonesia kini juga sudah melampaui Inggris.

Seperti diketahui, data Satgas Covid-19 per 5 Juli 2021 menunjukkan ada enam provinsi dengan bed occupancy rate (BOR) ruang isolasi pasien COVID-19 di atas 80 persen. Sementara delapan provinsi melaporkan BED ruang ICU pasien Corona di atas 80 persen. []

Berita terkait
Kematian Covid-19 Global Tembus 4 Juta, Kasus Baru Indonesia Tembus 30.000
Jumlah kematian karena Covid-19 di dunia dilaporkan tembus 4 juta yaitu 4.000.519, sementara itu kasus harian baru di Indonesia rekor baru 31.189
Pemerintah Pastikan Oksigen dan Kapasitas Rumah Sakit untuk Covid-19
Pemerintah kerahkan semua kekuatan untuk memastikan suplai oksigen dan kapasitas RS untuk penanganan Covid-19
Firli Bahuri: Kinerja KPK Terimbas Akibat Covid-19
Firli memastikan KPK selalu mengutamakan keselamatan serta kesehatan para pegawainya. Masing-masing kedeputian KPK telah memperioritaskan perkara.
0
DPR Terbuka Menampung Kritik dan Saran untuk RKUHP
Arsul Sani mengungkapkan, RUU KUHP merupakan inisiatif Pemerintah. Karena itu, sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.