Semen Padang Tak Ikuti PSMS Kumpulkan Pemain Liga 1

Semen Padang FC tak akan mengikuti PSMS Medan yang getol mengumpulkan pemain Liga 1. Skuat Semen Padang sudah cukup mumpuni mengarungi Liga 2.
Semen Padang FC tak akan mengikuti PSMS Medan yang getol mengumpulkan pemain Liga 1. Hal itu dikatakan manajer Effendy Syahputra dalam bincang virtual terkait kesiapan tim mengarungi Liga 2, Rabu 29 Juli 2020. (Foto: Semen Padang FC)

Padang - Semen Padang FC tak akan mengikuti PSMS Medan yang getol mengumpulkan pemain Liga 1 saat kompetisi Liga 2 dilanjutkan. Skuat Semen Padang sudah mumpuni. Apalagi tim masih diperkuat eks pemain Liga 1 musim sebelumnya. 

Skuat Semen Padang sudah termasuk komplet dan berkualitas untuk bersaing di Liga 2. Bahkan dengan skuat yang dimiliki, Semen Padang menjadi salah satu kandidat kuat promosi ke kasta tertinggi. 

Ini yang menjadikan Semen Padang tak akan mengikuti langkah PSMS. Klub dari Sumatera Utara itu mendatangkan striker Ferdinand Sinaga yang dipinjam dari PSM Makassar. Selanjutnya, tim Ayam Kinantan juga merekrut gelandang Persik Kediri, Paulo Sitanggang. 

Kami siap mengikuti jika PT LIB menggulirkan liga. Sampai sekarang kami masih menunggu jadwal liga

Menurut manajer Semen Padang, Effendi Syahputra pihaknya memilih mempertahankan sebagian pemain yang musim lalu berkompetisi di Liga 1. Tak hanya itu, tim Kabau Sirah juga mengorbitkan pemain muda bertalenta dari Sumatera Barat.

"Banyak yang mengatakan PSMS telah mendatangkan pemain-pemain Liga 1. Namun kami tidak akan melakukan hal sama. Kami sudah diperkuat pemain yang memiliki nama besar. Mereka juga merupakan pemain inti di klub Liga 1 seperti Anies Tjoe, Gilang Ginarsa, Nur Iskandar dan Vendry Mofu," kata Effendi di Padang, Rabu, 29 Juli 2020.

"Kami juga memiliki Amar Prayogi dan Fadhil Aditya yang sekarang dipanggil tim nasional U-19. Kiper Rendy Oscario juga masih berusia muda tetapi diingini banyak tim Liga 1. Tentunya, kami yakin dengan komposisi pemain," ujar dia lagi 

Menurut Effendi pihaknya juga mengorbitkan pemain bertalenta asal Minang seperti Genta Alfaredo dan Yoga. Namun bila perlu melakukan penambahan pemain, klub menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih.

Sebelumnya, Effendi yang juga menjadi Direktur Operasional Semen Padang ini menyatakan bila klub telah menyatakan kesiapan dan berkomitmen mengikuti Liga 2 yang akan digulirkan PT Liga Indonesia Baru (LIB). Tidak hanya itu, Semen Padang FC siap berjuang merebut tiket untuk kembali promosi ke Liga 1.

Semen Padang Benahi Tim Selama Covid-19

Dalam bincang-bincang bertema 'Kabau Sirah Tetap Survive di Tengah Pandemi', Effendi menjelaskan Semen Padang tetap bekerja membenahi tim di tengah pandemi Covid-19. Manajemen juga menjalankan kewajiban kepada pemain.

"Kami siap mengikuti jika PT LIB menggulirkan liga. Sampai sekarang kami masih menunggu jadwal liga. Kami tidak hanya siap tetapi memang benar-benar sangat siap," ujar Effendi. 

Baca juga:

Bantu Perangi Covid-19, Semen Padang Lelang Jersey

Siap Berlaga di Liga 2, Semen Padang Target Liga 1

"Kami masih menjalankan kewajiban kepada pemain. Kami juga membenahi kekurangan termasuk menambah sponsor untuk mendukung tim," kata dia lagi. 

Effendi Syahputra juga berharap dukungan penuh kepada tim Semen Padang. Baik dari sponsor, media dan terutama suporter meski mereka tak bisa menyaksikan laga secara langsung di stadion. Pasalnya pertandingan akan digelar tanpa penonton demi menghindari persebaran Covid-19. []

Berita terkait
Lelang Jersey Legenda Semen Padang Terjual Rp 2 Juta
Semen Padang FC menggelar lelang jersey pemain legendaris untuk tangani Covid-19. Lelang jersey eks kapten SP Elie Aiboy meraih Rp 2 juta.
Liga Setop, Semen Padang Bayar 25 Persen Gaji Pemain
Semen Padang FC terpaksa melakukan pemotongan gaji pemain karena Liga 2 2020 sudah setop saat baru dimulai. Pemain hanya menerima gaji 25 persen.
Di Portugal, Pelatih Semen Padang Pantau Pemain
Semen Padang FC tetap lakukan latihan saat libur Liga 2 2020. Latihan dilakukan mandiri oleh pemain dan dipantau pelatih langsung dari Portugal.
0
Aung San Suu Kyi Dipindahkan ke Penjara di Naypyitaw
Kasus pengadilan Suu Kyi yang sedang berlangsung akan dilakukan di sebuah fasilitas baru yang dibangun di kompleks penjara