Seluruh Kecamatan di Binjai Zona Merah Covid-19

Kasus positif Covid-19 di Binjai, Sumatera Utara, menjadi 35 orang. Puluhan kasus itu membuat seluruh kecamatan jadi zona merah.
Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Binjai HM Indra Tarigan. Saat ini seluruh kecamatan di Binjai berstatus zona merah covid. (Foto: Tagar/Jufri Pangaribuan)

Binjai - Kasus positif Covid-19 di Kota Binjai, Sumatera Utara menunjukkan kecenderungan peningkatan. Terkini, jumlah positif corona mencapai 35 kasus dan menyebar di seluruh kecamatan di Kota Rambutan.

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Binjai menyatakan seluruh kecamatan di Binjai, berjumlah lima kecamatan, saat ini merupakan zona merah Covid-19.

Tidak menggunakan masker di tempat umum juga jadi faktor yang menyebabkan peningkatan penyebaran virus corona.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Binjai, HM Indra Tarigan menyebutkan tiga Kecamatan, yakni Binjai Kota, Binjai Selatan dan Binjai Utara menjadi daerah yang paling banyak kasus corona

"Setiap kecamatan menyumbang sembilan warga positif (Corona)," kata dia, Minggu, 12 Juli 2020.

Indra mengatakan di Kecamatan Binjai Kota sebanyak tiga orang masih dirawat dan enam dinyatakan sembuh. Kemudian, di Kecamatan Binjai Selatan, dua orang masih dirawat, enam dinyatakan sembuh dan satu meninggal dunia.

"Binjai Utara, sebanyak lima orang masih dirawat, tiga orang dinyatakan sembuh dan satu meninggal dunia," tutur pria yang juga Kepala Bidang Pengendalian Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Binjai ini.

Selanjutnya, di Kecamatan Binjai Timur terdapat tiga warga dinyatakan positif dan satu meninggal dunia. "Untuk Binjai Barat, ada dua yang positif dan dua orang sembuh," ujarnya. 

Indra menambahkan, beberapa hari lalu, sebanyak tiga warga dinyatakan positif Covid-19. Mereka diketahui seorang laki-laki berusia 49 tahun dan 64 tahun yang tinggal di Kecamatan Binjai Selatan. 

"Kedua warga Binjai Selatan tersebut dirawat di RSU Bina Kasih, Kota Medan," kata dia. 

Kemudian, seorang laki-laki berusia 65 tahun yang tinggal di Kecamatan Binjai Kota dan saat ini dirawat di RS Bunda Thamrin, Medan.

Indra menyebut meningkatnya kasus tersebut lantaran masih banyak warga Binjai yang kurang disiplin menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Rasa jenuh masyarakat menjadi salah satu faktor kurang patuh menjalankan protokoler kesehatan. Selain itu tidak menggunakan masker di tempat umum juga jadi faktor yang menyebabkan peningkatan penyebaran virus corona," ucap dia. []

Baca lainnya: 

Berita terkait
Pasien Positif Covid-19 di Binjai Bertambah 4 Orang
Penyebaran penyakit Corona Virus (Covid-19) terus menyerang masyarakat Kota Binjai, Sumatera Utara.
Seorang Wanita 72 Tahun di Binjai Positif Covid-19
Seorang wanita 72 tahun di Binjai Utara, Kota Binjai, Sumatera Utara, dinyatakan positif Covid-19. Kini dirawat di salah satu rumah sakit di Sumut.
Berstatus ODP Kondisi Kepala Cabang FIF Binjai Sehat
Setelah menjalani sejumlah pemeriksaan di RS Columbia Asia, Medan, Kepala Cabang PT FIF Kota Binjai, sehat dan diperbolehkan pulang.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi