Untuk Indonesia

Segeralah Revisi Lampiran Permenaker No. 16 Tahun 2021

Banyak pekerja di level 3 yang terdiskriminasi dapat BSU. Tentunya Permenaker ini tidak konsisten, dengan isinya dan tak mengacu amanat Inmendagri.
Timboel Siregar, Koordinator. (Foto: Tagar/Sinar Keadilan)

Oleh: Timboel Siregar*

Gubernur Sumatera Utara menetapkan Kota Medan dan Sibolga sebagai daerah yang masuk level 4, dan ada 22 daerah yang masuk PPKM Level 3, yaitu Asahan, Dairi, Deli Serdang, Humbang Hasundutan, Karo, Binjai, Gunungsitoli, Pematangsiantar, Sibolga, Tebingtinggi, Labuhanbatu, Nias, Nias Utara, Pakpak Bharat, Samosir, Serdang Bedagai, Simalungun, Tapanuli Selatan, Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara, Toba Samosir.

Dalam Pasal 3 ayat (2d) Permenaker No. 16 Tahun 2021 mensyaratkan pekerja yang dapat Bantuan Subsidi Upah (BSU) adalah yang bekerja di wilayah PPKM level 3 dan 4.

Namun dalam lampiran Permenaker no. 16 ini, wilayah yang mendapatkan BSU di Propinsi Sumatera Utara hanya Kota Medan dan Sibolga, sementara 22 daerah lainnya yang ditetapkan dalam PPKM Level 3 tidak masuk sebagai wilayah penerima BSU, padahal daerah-daerah PPKM level 3 tersebut ada yang menjadi daerah basis industri dengan banyak pekerja.


Permenaker no. 16 Tahun 2021 dalam Lampirannya tidak sesuai dengan kondisi riil penetapan level 3 dan 4 di masing-masing daerah, untuk menetapkan daerah penerima BSU.


Akibatnya, akan banyak pekerja di level 3 yang terdiskriminasi mendapatkan BSU. Tentunya Permenaker ini tidak konsisten, dengan isinya dan tidak mengacu pada amanat Inmendagri No. 24 Tahun 2021.

Saya menilai Permenaker no. 16 Tahun 2021 dalam Lampirannya tidak sesuai dengan kondisi riil penetapan level 3 dan 4 di masing-masing daerah, untuk menetapkan daerah penerima BSU.

Tidak hanya Sumatera Utara, ini pun terjadi di daerah lain seperti daerah yang masuk level 3 di Nusa Tenggara Barat tidak masuk dalam Lampiran sebagai daerah penerima BSU, demikian juga Kota Bitung yang masuk level 4 di Sulawesi Utara pun tidak masuk sebagai daerah penerima BSU.

Sebelum BSU dilaksanakan, untuk memastikan konsistensi regulasi dan tidak menimbulkan diskriminasi bagi pekerja, segeralah Menteri Ketenagakerjaan merevisi Lampiran Permenaker no. 16 tahun 2021.


*Koordinator Advokasi BPJS Watch


Baca juga

Berita terkait
Ajakan Menanam Tanaman Herbal dari Wagub Sumatera Utara
Menurut Ijeck, tanaman herbal merupakan pemberian Tuhan yang luar biasa. Sejak dahulu tanaman herbal sudah digunakan untuk kesehatan.
Longsor di Areal Proyek PLTA Batang Toru Sumatera Utara
Tiga orang dilaporkan meninggal dunia dan sembilan lainnya masih dicari karena tertimpa longsor di areal PLTA Batang Toru.
Tuan MH Manullang Calon Pahlawan Nasional Sumatera Utara
Pemprov Sumut setuju Mangaradja Hezekiel Manullang sebagai calon Pahlawan Nasional dari Sumut untuk pengusulan tahun 2021
0
Harga TBS Sawit Terjun Bebas, Sultan Najamudin Minta Pemerintah Tingkatkan Porsi Penggunaan CPO
Wakil ketua Dewan Perwakilan Daerah RI Sultan B Najamudin mendorong pemerintah untuk melakukan akselerasi penyerapan stok CPO.