Resep Membuat Frappuccino Ala Coffee Shop

Minuman yang berbahan dasar kopi dan caramel ini menjadi favorit banyak orang.
Ilustrasi. (Foto: Tagar/Ist)

TAGAR.id, Jakarta - Saat ini, berbagai coffee shop berlomba-lomba untuk menghadirkan berbagai menu minuman yang menarik bagi pelanggan. Salah satu menu minuman andalan di coffee shop adalah frappuccino.

Minuman yang berbahan dasar kopi dan caramel ini menjadi favorit banyak orang. Untuk menikmati frappuccino, kini tak perlu lagi repot-repot berkunjung ke coffee shop karena dapat dibuat sendiri di rumah, dengan rasa yang tak kalah enak.

Berikut merupakan resep membuat frappuccino ala coffee shop untuk menemani waktu bersantai:

Bahan-bahan:

1. 2 cangkir es

2. 1 cangkir kopi yang telah diseduh

3. 1 cangkir susu rendah lemak

4. 1/3 cangkir saus karamel

5. 3 sendok makan gula putih

6. Whipped cream sesuai selera

Cara membuat:

1. Pertama, siapkan blender untuk membuat frappuccino.

2. Kemudian, tuang kopi, susu, saus karamel, dan gula ke dalam blender.

3. Selanjutnya, blender semua bahan tadi dengan kecepatan tinggi hingga halus.

4. Setelah halus, tuang minuman ke dalam gelas saji dan hias dengan whipped cream di atasnya.

5. Terakhir, frappuccino ala coffee shop siap disajikan.

6. Untuk topping frappuccino, bisa ditambahkan dengan saus karamel atau choco chips yang ditaburkan di atas whipped cream (opsional).

Itulah resep membuat frappuccino ala coffee shop untuk menemani waktu bersantai. 


Baca Juga







Berita terkait
Dua Hal yang Harus Kamu Tahu Sebelum Membuat Kopi
Memilih bahan bukan perkara remeh. Sebab, kopi yang enak dimulai dari bagaimana memilih bahan yang tepat, seperti jenis biji kopi.
Kopi dan Teh Ternyata Tidak Membuatmu Dehidrasi, Ini Alasannya
Meskipun kafein adalah diuretik ringan, Vigil mengatakan, Anda tidak akan kehilangan lebih banyak cairan beserta dosisnya.
Mengenal 5 Jenis Minuman Anti Ngantuk Selain Kopi
Selama ini kita hanya tahu bahwa minuman anti ngantuk yang paling ampuh adalah kopi. Namun, bukan hanya kopi yang bisa menahan kantuk.
0
Sembangi Suku Talang Mamak, Mensos Kaji Pembangunan Rumah Layak Huni dan Dukungan Sarana Kesehatan
Menteri Sosial Tri Rismaharini menyimak dengan seksama, ungkapan para pemuka dan warga suku Talang Mamak. Simak ulasannya sebagai berikut.