Resep Enak Sop Iga Sapi Bening yang Bisa Hangatkan Tubuh

Iga sapi merupakan bagian daging yang berada di sekitar tulang iga atau rusuk. Sama seperti bagian sapi lainnya. Berikut bahan dan cara membuatnya.
Ilustrasi – Sop iga sapi bening. (Foto: Tagar/YouTube/Masak.TV)

Jakarta – Iga sapi merupakan bagian daging yang berada di sekitar tulang iga atau rusuk. Sama seperti bagian sapi lainnya, iga merupakan bagian daging yang dapat dikonsumsi. Bahkan, mampu menghasilkan beragam menu lezat yang bikin lidah bergoyang.

Iga sapi umumnya disajikan dengan cara dipanggang. Meskipun demikian, Anda juga dapat menyajikan bagian daging satu ini dengan cara merebusnya dan menjadikannya sop iga sapi bening.

Sop iga sapi bening merupakan salah satu menu andalan keluarga yang kerap dijajakkan di warung-warung dan restoran makan. Memiliki cita rasa yang gurih, tidak heran jika menu ini banyak disukai orang-orang.

Selain itu, sajian nikmat ini juga menghadirkan rasa segar yang mampu menghangatkan tubuh. Menjadi menu yang sangat cocok dimakan saat musim hujan, berikut resep sop iga sapi bening yang patut Anda coba.

Bahan- bahan yang diperlukan

  • 500 g iga sapi
  • Air secukupnya
  • Minyak secukupnya
  • 2 buah kentang
  • 1 buah wortel

Bumbu

  • Lada secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 2 batang daun bawang
  • 1 batang kayu manis
  • 3 buah cengkeh
  • ½ buah biji pala
  • 3 buah kapulaga
  • 1 ruas jahe
  • 4 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih

Cara membuatnya

  1. Siapkan 500 g daging iga yang telah dicuci bersih dan potong kotak-kotak.
  2. Siapkan air secukupnya dan didihkan ke dalam panci. Masukkan iga yang telah dipotong dan masak dengan api kecil selama 10 menit agar kotoran yang masih menempel bisa terbuang.
  3. Angkat dan tiriskan iga jika warna air rebusan telah berubah dan terdapat busa-busa putih, lalu cuci iga dengan air mengalir hingga bersih dan masukkan ke dalam panci presto.
  4. Iris 4 siung bawang merah dan 5 siung bawang putih yang telah dikupas, lalu geprek 1 ruas jahe, 3 buah kapulaga, dan ½ buah biji pala.
  5. Ambil 1 buah wortel dan 2 buah kentang yang telah dikupas, lalu potong dadu sesuai selera.
  6. Ambil bumbu lain, seperti 1 batang kayu manis dan 2 batang daun bawang untuk dipotong sebelum di masukkan ke dalam panci.
  7. Tuang minyak secukupnya, lalu masukkan dan aduk bawang merah, bawang putih, jahe, kapulaga, pala, cengkeh, dan kayu manis ke dalam panci hingga harum.
  8. Tuang air, daun bawang, iga sapi, garam, dan lada putih ke dalam panci, lalu aduk agar semua bahan tercampur rata. Tunggu selama 30-40 menit dihitung sejak katup presto memutar dan bunyi.
  9. Buka tutup presto, lalu masukkan wortel dan kentang. Masak kembali kedua bahan tersebut dan tunggu beberapa saat hingga matang.
  10. Tuang sop iga yang telah matang ke dalam mangkuk dan taburkan sisa daun bawang untuk menambah cita rasa sop iga.

(Eka Cahyani)

Berita terkait
Pecinta Pedas, Ini Resep Seblak yang Bisa Dibuat Dirumah
Taukah kalian jika membuat seblak tidaklah sulit seblak hanya memerlukan beberapa bahan umum yang sangat mudah dicari. Ini bahan dan cara membuat.
Resep Mudah Membuat Ketoprak ala Rumahan
Meski memiliki cita rasa yang enak, ketoprak memiliki harga yang cukup terjangkau bagi setiap kalangan serta sehat bagi tubuh
Resep Gujeolpan, Hidangan Tradisional Kerajaan Korea Selatan
Dalam pembuatannya Gujeolpan menggunakan 9 bahan berbeda yang melambangkan keharmonisan.